Meski Amankan Tiga Poin, Julian Brandt Tetap Kritik Performa Dortmund
Julian Brandt. (Foto: Hendrik Deckers/Borussia Dortmund)
Berita Liga Jerman: Gelandang Borussia Dortmund, Julian Brandt, mengaku tak sepenuhnya puas dengan kemenangan yang diraih oleh timnya saat menghadapi St. Pauli.
Borussia Dortmund berhasil mengamankan hasil sempurna saat mereka menghadapi St. Pauli pada pertandingan pekan ke-18 Bundesliga musim ini. Pasalnya, pada pertandingan yang digelar di Signal Iduna Park, Sabtu (17/1) malam WIB, Die Borussen berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 3-2.
Pada laga tersebut, Dortmund memimpin dua gol lebih dulu melalui aksi Julian Brandt di menit ke-45+1 dan Karim Adeyemi pada menit ke-54. Tim tamu kemudian memberikan respons dengan mencetak dua gol balasan untuk menyamakan kedudukan melalui gol James Sands pada menit ke-62 dan Rickie-Jade Jones di menit ke-72. Kemenangan Dortmund sendiri dipastikan melalui gol penalti Emre Can pada menit ke-90+6.
Brandt mengaku puas dengan kemenangan yang diraih oleh Dortmund pada laga ini. Namun, ia juga menilai penampilan timnya masih kurang sempurna di mana mereka kerap melakukan kesalahan yang membuat lawan kembali ke dalam permainan. Brandt berharap Dortmund bisa segera mengatasi kekurangan tersebut pada laga selanjutnya.
“Setelah beberapa pekan dan bulan terakhir, di mana kami kebobolan beberapa gol di menit-menit terakhir, mencetak gol di menit-menit terakhir hampir menjadi kekuatan kami," ujar Brandt seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Saya jelas sangat bahagia kami berhasil melakukannya, tetapi juga disayangkan kami sampai berada dalam situasi ini sejak awal. Kami sangat ceroboh dalam penguasaan bola. Yang tidak kami lakukan dengan baik hari ini adalah kurang tenang dalam menghadapi pertandingan. Kami membuat diri kami sendiri dalam masalah. Entah kami tidak kebobolan satu gol pun atau kami langsung kebobolan dua atau tiga gol. Ini jelas merupakan masalah yang perlu kami atasi dengan segera.”
Artikel Tag: Julian Brandt, Borussia Dortmund, st pauli, Bundesliga
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/meski-amankan-tiga-poin-julian-brandt-tetap-kritik-performa-dortmund
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini