Michael Carrick Masuk dalam Bursa Pelatih Baru Rangers

Michael Carrick. (Foto: Nigel Roddis/Getty Images)
Berita Sepak Bola: Mantan bintang Manchester United, Michael Carrick, digadang-gadang akan mengambil alih posisi manajer Rangers setelah Steven Gerrard mundur dari persaingan.
Russell Martin yang merupakan manajer MK Dons, Swansea City, dan Southampton, baru ditunjuk sebagai pelatih Rangers di musim panas tahun ini. Pada awalnya, gaya bermain Martin dianggap cocok untuk Rangers, tetapi banyak penggemar yang meragukannya sejak awal. Kekhawatiran itu terbukti beralasan, dengan performa timnya yang tertatih-tatih dan dan tak pernah menemukan ritme permainan terbaiknya. Hasil imbang 1-1 dengan Falkirk menjadi titik puncak yang membuat Rangers terpuruk di posisi kedelapan klasemen liga, setelah hanya meraih delapan poin dari tujuh pertandingan liga musim ini.
Hingga saat ini, mereka baru meraih satu kemenangan liga dan sudah tertinggal 11 poin dari pemuncak klasemen Hearts, sementara mereka tertinggal sembilan poin dari rival berat Old Firm, Celtic. Rentetan hasil buruk tersebut lantas membuat Martin akhirnya memilih untuk mundur.
Setelah kepergian Martin, muncul nama Steven Gerrard sebagai kandidat terkuat menjadi manajer baru Rangers. Gerrard, yang sebelumnya pernah bekerja untuk Rangers dan bahkan membawa mereka meraih trofi liga pada tahun 2021, diyakini akan kembali menangani klub tersebut. Meski telah melakukan pembicaraan dengan petinggi klub, namun jurnalis Ben Jacobs melaporkan bahwa Gerrard tak tertarik lagi untuk menerima peran manajer di Ibrox.
Dilansir dari Daily Mail, Rangers kini tengah mempertimbangkan opsi lain termasuk pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna, sementara pelatih kepala Sheffield Wednesday, Danny Rohl, juga sedang dipertimbangkan oleh direktur olahraga Kevin Thelwell, CEO Patrick Stewart, dan Gretar Steinsson dari 49ers Enterprises.
Namun yang menarik dari laporan tersebut adalah munculnya nama egenda United, Michael Carrick, yang saat ini sedang menganggur. Michael Carrick sendiri dipecat dari posisi manajer permanen pertamanya di Middlesbrough pada bulan Juni tahun ini namun ia dipecat menjelang dimulainya musim 2025/26.
Artikel Tag: Michael Carrick, Rangers
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/michael-carrick-masuk-dalam-bursa-pelatih-baru-rangers
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini