Mikel Arteta Belum Puas Meski Arsenal Raih 10 Kemenangan Beruntun
Manajer Arsenal, Mikel Arteta. (Foto: Stuart MacFarlane/Getty Images)
Berita Liga Champions: Arsenal yang diasuh Mikel Arteta kembali menorehkan sejarah! Klub asal London Utara itu sukses menyamai rekor berusia lebih dari 100 tahun setelah meraih clean sheet kedelapan beruntun di semua kompetisi.
Kemenangan 3-0 atas Slavia Praha di Liga Champions pada Rabu (5/11) dini hari WIB juga memperpanjang rentetan kemenangan The Gunners menjadi 10 laga berturut-turut.
Gol dari Bukayo Saka (penalti) dan dua gol Mikel Merino memastikan Arsenal mempertahankan start luar biasa musim ini — menang 14 dari 16 pertandingan dan baru kebobolan tiga gol saja sepanjang musim.
Mikel Arteta mengaku bangga atas performa luar biasa timnya, namun menegaskan bahwa Arsenal belum mencapai level terbaiknya. “Kami ingin lebih,” ujar manajer asal Spanyol itu setelah pertandingan.
“Kami masih bisa berkembang dan melakukan banyak hal lebih baik. Kami senang dengan apa yang telah kami capai, tapi saya belum puas. Kami bisa menyerang lebih baik, bertahan lebih baik, dan tadi masih ada hal yang bisa kami perbaiki.”
Menurut Arteta, laga kontra Slavia bukanlah hal mudah. Namun, ia memuji kedewasaan timnya yang tetap tenang secara emosional dan tidak frustrasi menghadapi permainan lawan. “Bermain di tempat seperti ini sangat sulit. Tapi saya senang, karena kami tampil matang dan mampu menjaga konsistensi luar biasa di Liga Champions tanpa kebobolan.”
Arteta juga memberikan kesempatan debut kepada dua pemain muda akademi Hale End — Max Dowman dan Andre Harriman-Annous — di babak kedua. Menariknya, Dowman mencatat sejarah sebagai pemain termuda dalam sejarah Liga Champions dengan usia 15 tahun 308 hari.
“Saya baru tahu itu,” kata Arteta sambil tersenyum. “Tapi yang paling saya sukai adalah caranya bermain. Ia langsung percaya diri, memegang bola, dan berani menghadapi lawan. Umur tidak penting — yang penting adalah kepribadian dan keberanian di level ini.” Arteta pun mengaku bangga melihat kedua pemain mudanya tampil baik dan menjaga performa tim tetap stabil.
Sebelum menutup konferensi pers, Arteta menyampaikan rasa terima kasih kepada para suporter Arsenal yang setia mendukung tim — mulai dari laga di Burnley, hingga terbang ke Praha dan segera ke Sunderland akhir pekan ini.
“Mereka luar biasa,” ucapnya. “Kami sangat menghargai energi dan dukungan mereka. Saya senang kami bisa memberikan kemenangan ini sebagai hadiah untuk perjalanan panjang mereka.”
Artikel Tag: Mikel Arteta, Arsenal, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/mikel-arteta-belum-puas-meski-arsenal-raih-10-kemenangan-beruntun
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini