Negosiasi Kontrak Macet, Juventus Pertimbangkan Lepas Kenan Yildiz

Penulis: Demos Why
Selasa 18 Nov 2025, 05:25 WIB - 229 views
Kenan Yildiz.

Kenan Yildiz. (Foto: Image Photo Agency/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Raksasa Serie A, Juventus, dikabarkan siap melepas Kenan Yildiz usai proses negosiasi kontrak baru dengan sang pemain menemui jalan buntu.

Menurut laporan Caught Offside, proses negosiasi kontrak baru antara Juventus dengan Kenan Yildiz dikabarkan menemui jalan buntu. Adapun penyebabnya adalah tuntutan gaji sang pemain sebesar £6 juta per tahun. Dengan kondisi keuangan klub yang tidak baik-baik saja, gaji sebesar itu membuat Juve tidak sanggup untuk memberikannya. Untuk itu, sang raksasa Serie A mulai mempertimbangkan untuk melepas Ylidiz ke klub lain. Mereka membanderol sang pemain dengan harga €100 juta.

Jika dilepas oleh Juve, sejumlah klub top Eropa dikabarkan tertarik untuk mendatangkannya. Arsenal, Chelsea, dan Real Madrid menjadi klub yang paling serius untuk menggaetnya. Meriam London melihat Yildiz sebagai solusi untuk sayap kiri yang produktif dan Chelsea melihat sang pemain memiliki profil yang cocok dengan kebijakan klub untuk terus mendatangkan bintang-bintang muda. Bahkan, Real Madrid berencana untuk menjadikan Yildiz sebagai pengganti Vinicius Junior jika jadi meninggalkan Santiago Bernabeu.

Yildiz dalam beberapa musim terakhir dikenal sebagai salah satu talenta muda paling bersinar di Eropa berkat penampilan apiknya di Juventus. Ia dikenal sebagai pemain serba bisa di lini depan dan usianya yang masih muda membuat Yildiz masih bisa berkembang menjadi salah satu bintang top dunia. Juve sendiri dalam posisi tawar yang kuat karena Yildiz masih menyisakan kontrak hingga 2029.

Pada akhirnya, keberhasilan transfer ini sangat tergantung pada kesediaan klub-klub peminat untuk memenuhi tuntutan harga yang diminta oleh Juventus. Menarik untuk melihat klub mana yang akan berhasil mendatangkan Yildiz.

Artikel Tag: Kenan Yildiz, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/negosiasi-kontrak-macet-juventus-pertimbangkan-lepas-kenan-yildiz
229
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini