Niko Kovac Tegaskan Ambisi Dortmund Lolos Babak Selanjutnya DFB Pokal
Niko Kovac (Foto: fearthewall.com)
Berita Piala Jerman: Borussia Dortmund akan menghadapi Eintracht Frankfurt pada Selasa (28/10) di putaran kedua DFB Pokal dan Niko Kovac menegaskan ambisi timnya untuk lolos ke babak selanjutnya.
Setelah kemenangan atas FC Koln di Bundesliga pada akhir pekan, Borussia Dortmund akan kembali beraksi pada Selasa dalam laga tandang menghadapi Eintracht Frankfurt di putaran kedua DFB Pokal. Die Borussen berada di putaran ini setelah mengalahkan Rot-Weiss Essen 1-0 di putaran pertama pada Agustus lalu.
“Pertandingan tandang di kompetisi piala selalu sulit, terutama di kandang lama saya,” kata Kovac tentang tantangan melawan Frankfurt.
“Ini akan menjadi kerja keras. Kami ingin lolos ke babak selanjutnya. Itulah tujuan kami, itulah ambisi kami. Kami harus mengerahkan segenap kemampuan kami lagi,” imbuhnya.
Selama pekan-pekan yang penuh tantangan ini di mana Dortmund akan bermain setiap tiga atau empat hari, mereka perlu melakukan rotasi untuk menjaga kondisi pemain. Dan dengan skuat yang saat ini hampir semuanya tersedia, hal tersebut memungkinkan untuk dilakukan dan tentunya juga mebuat tugas Niko Kovac sedikit lebih mudah.
“Saat ini, hampir semuanya sehat. Dan itulah mengapa menjadi lebih brilian bagi saya bahwa saya selalu bisa memaksimalkan kekuatan penuh kami," kata Kovac.
Setelah laga ini, Dortmund akan menjalani tiga pertandingan tandang lainnya. BVB akan menghadapi FC Augsburg pada Jumat (31/10), sebelum melawan Manchester City dan Hamburg pekan berikutnya.
Artikel Tag: Niko Kovac, Borussia Dortmund, DFB Pokal
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/niko-kovac-tegaskan-ambisi-dortmund-lolos-babak-selanjutnya-dfb-pokal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini