Niko Kovac Tegaskan Tekad Dortmund Memenangkan Laga Kontra Villarreal
Niko Kova (Foto: bvb.de)
Borussia Dortmund akan kembali beraksi di Liga Champions pada Selasa dengan menjamu Villarreal di Signal Iduna Park. Ini adalah pertandingan kandang kedua Die Borussen di kompetisi ini setelah kemenangan 4-1 atas Athletic Bilbao di matchday kedua pada awal Oktober lalu.
Villarreal tampil sangat baik di La Liga dan berada di peringkat tiga klasemen dengan 29 poin dan hanya terpaut tipis di belakang dua raksasa, Barcelona (31 poin) dan Real Madrid (32 poin).
“Fakta bahwa mereka berada di sana berarti mereka tampil sangat baik,” kata Niko Kovac tentang sang lawan.
Namun, situasi Villarreal tidak begitu baik: di Liga Champions dengan hanya meraih satu poin dari empat pertandingan dan berada di peringkat ke-32 di klasemen.
“Mereka belum mencapai apa yang seharusnya bisa mereka capai di Liga Champions,” ujar Kovac. “Hal itu tidak membuat segala sesuatunya lebih mudah bagi kami, mereka akan memberikan segalanya untuk lolos ke babak berikutnya. Pemain mereka sangat terampil secara teknis, sangat cepat, dan memiliki permainan transisi yang sangat baik.”
BVB dan Villarreal belum pernah bertemu dalam pertandingan kompetitif, tetapi dua kali bertanding dalam pertandingan persahabatan pada 2022 dan 2024 yang berakhir dengan kekalahan dan imbang. Oleh karena itu, Die Borussen akan berharap bisa meraih kemenangan di pertandingan kompetitif pertama melawan asal Spanyol itu.
“Kami ingin menang, itu adalah misi kami yang jelas, tujuan kami yang jelas. Untuk melakukannya, kami membutuhkan penampilan yang kuat,” kata Kovac.
Artikel Tag: Borussia Dortmund, Niko Kovac
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/niko-kovac-tegaskan-tekad-dortmund-memenangkan-laga-kontra-villarreal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini