Nuno Espirito Santo Komentari Kekalahan West Ham dari Forest
Nuno Espirito Santo. (Foto: Vince Mignott/MB Media/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer West Ham United, Nuno Espirito Santo, memberikan komentar terkait kekalahan yang diterima oleh timnya saat menjamu Nottingham Forest dini hari tadi.
West Ham United kembali mendapatkan hasil yang mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-21 Premier League musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Nottingham Forest di London Stadium, Rabu (7/1) dini hari WIB, The Hammers menderita kekalahan dengan skor tipis 2-1.
Pada laga tersebut, West Ham sempat memimpin lebih dulu melalui gol bunuh diri Murillo pada menit ke-13. Namun, pada babak kedua, Forest berhasil bangkit dan mencetak dua gol balasan untuk mengunci kemenangan melalui aksi Nicolas Dominguez pada menit ke-55 dan eksekusi penalti Morgan Gibbs-White di menit ke-89.
Selepas laga usai, Nuno Espirito Santo memberikan komentarnya. Nuno menilai timnya tampil mengesankan pada laga ini, namun beberapa keputusan wasit ia sebut telah merugikan The Hammers.
"Selisihnya sangat tipis dan sebuah gol yang seharusnya membawa kami unggul dianulir," ujar Nuno kepada BBC Match of the Day.
"Lalu banyak insiden terkait penalti - pertandingan yang berat. Saya rasa kami sudah melakukan cukup banyak hal untuk memenangkan pertandingan. Para pemain bekerja sangat keras. Saya rasa kami sudah melakukan cukup banyak hal untuk memenangkan laga ini."
Terakhir, Nuno memberikan komentari debut Pablo Felipe dan Taty Castellanos.
"Bagus, mereka sudah beradaptasi dengan tim. Mereka memiliki kualitas dan mereka datang untuk membantu. Kami harus terus maju, terus percaya, dan terus bekerja. Ini belum berakhir," pungkasnya.
Artikel Tag: Nuno Espirito Santo, West Ham United, Nottingham Forest, Premier League
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/nuno-espirito-santo-komentari-kekalahan-west-ham-dari-forest
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini