Perombakan Skuat Persijap Jepara Langsung Berikan Dampak Positif
Skuat Persijap Jepara makin baik di putaran kedua/foto dok ILeague
Berita Super League: Perombakan besar-besaran yang dilakukan manajemen Persijap Jepara pada bursa transfer paruh musim terbukti langsung memberikan dampak positif di lapangan.
Kehadiran deretan amunisi baru sukses membawa Laskar Kalinyamat meraih kemenangan krusial 2-0 atas PSM Makassar pada laga pekan ke-18 Super League musim 2025/2026 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Sabtu (24/1/2026) malam.
Kemenangan ini tidak hanya mengamankan tiga poin di kandang, tetapi juga mendongkrak posisi klub naik dua peringkat. Saat ini, mereka berada di posisi ke-16 dari 18 kontestan dengan koleksi 12 poin.
Meski masih tertahan di zona merah, tambahan poin penuh ini menjadi sinyal kebangkitan untuk berjuang keluar dari ancaman degradasi pada akhir kompetisi Super League musim 2025/2026 mendatang.
Langkah agresif Persijap Jepara di jendela transfer paruh musim ini dilakukan dengan menggelontorkan dana yang tidak sedikit.
Manajemen mendatangkan sejumlah pemain asing berpengalaman dari Indian Super League (ISL) untuk memperkuat komposisi tim. Nama-nama seperti Alexis Nahuel Gomez dan Carlos Henrique Franca (eks Mohammedan SC), serta Iker Guarrotxena Vallejo dan Borja Herrera Gonzalez (eks FC Goa), diharapkan mampu menambah kreativitas serta menjaga keseimbangan permainan tim.
Melengkapi barisan pemain baru, bek tangguh Jose Luis Espinosa Arroyo atau yang akrab disapa Tiri juga telah resmi berseragam Persijap Jepara. Mantan pemain Mumbai City FC tersebut merupakan salah satu pemain terbaik ISL musim 2023/2024 yang dikenal memiliki mental bertanding serta penguasaan tempo permainan yang mumpuni.
"Langkah Persijap mendatangkan pemain-pemain dengan label pengalaman Indian Super League ini menjadi sinyal kuat ambisi klub untuk tampil lebih kompetitif. Dengan kombinasi kualitas individu, pengalaman internasional, dan jam terbang yang mumpuni, Persijap optimistis menatap musim baru dengan target bertahan pada kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia," demikian bunyi ketarangan resmi klub seperti dikutip dari laman resmi ILeague.
Artikel Tag: Persijap Jepara, Super League
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/perombakan-skuat-persijap-jepara-langsung-berikan-dampak-positif
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini