Persaingan Serie A Ketat, Cristian Chivu: Anda Harus Membuktikan Diri

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 09 Jan 2026, 19:05 WIB - 206 views
Cristian Chivu

Cristian Chivu

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: pelatih Inter Milan, Cristian Chivu memuji penampilan timnya saat mengalahkan Parma di Ennio Tardini. Dia juga menyoroti ketatnya persaingan di Serie A.

Inter Milan berhasil mengalahkan Parma dengan skor 2-0. Dalam laga tersebut, Federico Dimarco jadi pahlawan kemenangan setelah mencetak gol pertama nerazzurri, memanfaatkan umpan Francesco Pio Esposito.

Ange-Yoan Bonny berhasil mencetak gol melawan mantan klubnya tersebut, namun gol tersebut dianulir wasit. Marcus Thuram kemudian mencetak gol untuk memastikan kemenangan bagi tim asuhan Cristian Chivu.

Kepada Sky Sport Italia, Chivu bicara tentang jalannya pertandingan, dimana sang pelatih menegaskan jika persaingan di Serie A sangat ketat. Dia juga mengeluhkan kondisi cuaca yang membuat pertandingan berjalan lebih sulit.

“Bermain di Serie A tidak pernah mudah, Anda selalu harus membuktikan diri di setiap pertandingan. Kondisi cuaca membuat pertandingan malam ini menjadi sangat sulit,” ujar Chivu, setelah pertandingan.

“Tetapi kami bermain dengan matang, mencoba membongkar pertahanan rapat mereka, dan mengirimkan lebih banyak umpan silang. Yang terpenting pada akhirnya adalah sikap para pemain ini, yang sekali lagi luar biasa malam ini.”

Kemenangan ini membuat Inter tetap kokoh di puncak klasemen sementara. Mereka kini tinggal menunggu hasil pertandingan AC Milan vs Genoa di San Siro, sementara Napoli ditahan imbang Hellas Verona di Estadio Diego Armando Maradona.

Kondisi ini membuat mereka kini unggul empat poin dari Napoli, sehingga laga di pekan depan melawan Il Partenopei akan jadi salah satu laga yang menentukan.

Artikel Tag: Cristian Chivu

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/persaingan-serie-a-ketat-cristian-chivu-anda-harus-membuktikan-diri
206
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini