Persebaya Surabaya Lanjutkan Tren Positif, Pemain Diminta Tetap Rendah Hati

Penulis: Dayat Huri
Senin 26 Jan 2026, 22:45 WIB - 201 views
Penyerang Persebaya Surabaya, Bruno Paraiba menyumbang satu gol ke gawang PSIM Jogja

Pemain Persebaya Surabaya, Bruno Paraiba menyumbang satu gol ke gawang PSIM Jogja/foto dok Persebaya Surabaya

Ligaolahraga.com -

Berita Super League: Persebaya Surabaya sukses melanjutkan tren positif mereka di Super League musim 2025/2026. Kemenangan 0-3 di kandang PSIM Jogja, Minggu (25/1/2026) lalu jadi yang keempat secara beruntun didapat Bajul Ijo.

Mampu mencatatkan kemenangan telak, Persebaya Surabaya sebenarnya sempat mendapatkan tekanan hebat di awal laga. PSIM Jogja tampil agresif dan mencoba mengeksploitasi pertahanan tim tamu pada 15 menit awal babak pertama.

Beruntung, kedisiplinan lini belakang yang digalang para pemain Persebaya Surabaya mampu meredam setiap ancaman yang datang.

Perubahan gaya main terjadi secara signifikan saat memasuki babak kedua. Tim yang dimotori Bruno Moreira tampil lebih efektif dalam penguasaan bola dan berani melakukan tekanan tinggi.

Strategi ini membuahkan hasil manis dengan terciptanya tiga gol kemenangan, Bernardo Tavares memberikan apresiasi tinggi atas kemampuan para pemainnya dalam menjalankan instruksi di lapangan hijau.

"Kami bermain lebih baik di babak kedua dan menciptakan banyak peluang. Namun kemenangan ini tetap harus disikapi dengan rendah hati dan evaluasi," ujarnya seperti dikutip dari laman resmi klub.

Pelatih berkebangsaan Portugal tersebut tidak ingin anak asuhnya cepat puas. Ia mengingatkan bahwa perjalanan di Super League musim 2025/2026 masih panjang dan penuh tantangan.

Terlebih, pada laga selanjutnya, Persebaya Surabaya sudah ditunggu oleh Dewa United dalam laga kandang yang diprediksi akan berjalan sengit.

"Kemenangan ini penting, tapi tidak berarti semuanya sudah sempurna. Kami masih harus memperbaiki beberapa hal," jelas Bernardo Tavares mengingatkan skuatnya untuk tetap waspada.

Senada dengan sang pelatih, pemain bertahan Bajul Ijo, Catur Pamungkas turut mensyukuri raihan tiga poin yang diapat pada laga pertama putaran kedua ini. Ia menilai kekompakan tim menjadi kunci utama keberhasilan mereka mencatatkan empat kemenangan beruntun.

"Alhamdulillah kami bisa mendapatkan tiga poin. Kami menjalankan strategi dan instruksi pelatih dengan baik. Ke depan, kami harus terus memperbaiki kekurangan agar bisa tampil lebih baik lagi," tandasnya.

Artikel Tag: Persebaya Surabaya, Super League, Bernardo Tavares

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/persebaya-surabaya-lanjutkan-tren-positif-pemain-diminta-tetap-rendah-hati
201
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini