Petar Sucic dan Piotr Zielinski Akan Bersaing Memperebutkan Posisi Starter
Petar Sucic
Berita Liga Italia: Piotr Zielinski dan Petar Sucic dilaporkan sedang bersaing ketat untuk memperebutkan satu tempat tersisa di lini tengah, menjelang laga derby della Madonnina.
Menurut laporan eksklusif dari Gazzetta dello Sport, pelatih kepala Inter Milan, Cristian Chivu, hingga saat ini masih belum dapat memutuskan siapa di antara keduanya yang akan menjadi starter pada hari Minggu nanti.
Tiga kemenangan beruntun yang telah dicatatkan Nerazzurri di Serie A akan dipertaruhkan akhir pekan ini, saat mereka menghadapi rival perebutan Scudetto, AC Milan, di San Siro.
Dengan hanya selisih dua poin, ada lebih dari sekadar harga diri yang dipertaruhkan dalam laga Derby della Madonnina ini yang diperkirakan akan berjalan sangat ketat.
Kemenangan dalam derby ini akan memberikan peluang besar bagi Inter Milan untuk memperlebar jarak hingga lima poin di puncak klasemen sementara Serie A dari rival berat mereka.
Keputusan sulit ini muncul karena Henrikh Mkhitaryan harus absen karena cedera yang dialaminya. Chivu harus segera mengambil langkah strategis yang tepat untuk menutup lubang ini.
Nicolo Barella dan Hakan Calhanoglu telah mengamankan tempat di lini tengah dan dipastikan menjadi starter, sehingga menyisakan satu posisi kosong. Oleh sebab itu, Zielinski dan Sucic kini berada dalam persaingan ketat untuk posisi tersebut.
Meskipun Petar Sucic menunjukkan awal yang mengesankan di San Siro, bintang Polandia, Zielinski. Pemain asal Polandia tersebut dilaporkan telah kembali menemukan performa terbaiknya setelah menjalani musim pertama yang kurang memuaskan.
Artikel Tag: Petar Sucic
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/petar-sucic-dan-piotr-zielinski-akan-bersaing-memperebutkan-posisi-starter
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini