Serge Gnabry Puas Bayern Menang Meski Harus Lewati Ujian Berat di Koln
Serge Gnabry. (Foto: Rene Nijhuis/MB Media/Getty Images)
Berita Liga Jerman: Penyerang sayap Bayern Munich, Serge Gnabry, memberikan tanggapan terkait kemenangan yang diraih oleh timnya saat tandang ke markas FC Koln.
Bayern Munich berhasil mendapatkan hasil yang sangat memuaskan pada pertandingan pekan ke-17 Bundesliga musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas FC Koln di RheinEnergie Stadion, Kamis (15/1) dini hari WIB, Die Roten berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 3-1.
Pada laga tersebut, Koln sempat membuat kejutan dengan memimpin pertandingan lebih dulu berkat gol yang dicetak oleh Linton Maina pada menit ke-41. Namun, Serge Gnabry berhasil menyamakan kedudukan setelah mencetak gol di menit ke-45+5.
Menanggapi kemenangan tersebut, Gnabry mengaku sangat puas terlebih Die Roten berhasil mengamankan tiga poin setelah berhasil mengatasi perlawanan sengit Koln di sepanjang pertandingan.
"Kami tidak terkejut, kami sudah pernah bermain di sini di kompetisi piala. Pertandingannya sangat mirip. Koln mencoba melakukan banyak rotasi untuk membuat kami kehilangan posisi. Kemudian mereka unggul dan suasana di sini semakin memanas," ujar Gnabry seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Namun, kami tahu jika kami tetap sabar dan memainkan permainan kami, ruang akan terbuka pada akhirnya. Kemudian kami pantas menang. Saat ini kami berhasil menemukan jalan kembali ke permainan setelah mengalami kemunduran dan tetap setia pada recana permainan kami.”
Terakhir, Gnabry memberikan komentar terkait keberhasilan Bayern memecahkan rekor paruh musim terbaik Bundesliga dalam jumlah poin yang dikumpulkan, selisih gol serta catatan tak terkalahkan di 17 pertandingan.
“Rasanya sangat menyenangkan," ujarnya melanjutkan.
"Pelatih baru saja mengatakan kepada kami bahwa kami telah mencapai rekor di pertengahan musim. Itu jelas membuat semuanya terasa lebih baik. Ini adalah kemenangan yang sangat penting melawan lawan yang tangguh."
Artikel Tag: serge gnabry, Bayern Munich, FC Koln, Bundesliga
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/serge-gnabry-puas-bayern-menang-meski-harus-lewati-ujian-berat-di-koln
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini