Spalletti: Kenan Yildiz Itu Spesies yang Berbeda dengan Jonathan David
Penyerang Juventus Kenan Yildiz (Image: Juventus)
Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, menjelaskan bagaimana Kenan Yildiz adalah pemain yang berbeda dengan Jonathan David usai kemenangan 3-0 atas Napoli.
I Bianconeri akhirnya sukses kembali ke jalur kemenangan di Serie A setelah sempat dipermalukan dengan skor 0-1 oleh Cagliari dalam lawatan ke Sardinia pekan lalu.
Juventus sukses menang telak dengan skor 3-0 atas Napoli di Allianz Stadium, Turin, yang membuat mereka mengikis jarak dengan peringkat ketiga dengan selisih satu poin saja.
Jonathan David telah membuat tim asuhan Luciano Spalletti unggul di babak pertama. Pada babak kedua, Kenan Yildiz dan Filip Kostic turut membubuhkan namanya di papan skor yang membuat laga berakhir dengan skor 3-0.
Yildiz kembali membuktikan kelasnya di musim ini, dengan menjadi salah satu pemain paling konsisten di Juve.
Sedangkan David perlahan-lahan sudah mulai menemukan performanya kembali setelah mengalami kesulitan di awal musim ini.
Sang striker asal Kanada telah mencetak tiga gol yang mana dilesakkan dalam empat laga terakhir di Serie A.
Walau begitu, Spalletti menegaskan bahwa Yildiz adalah pemain yang berbeda, karena dia seperti alien.
"Penilaiannya adalah apa yang telah Anda lihat, dia adalah pemain dengan karakteristik yang sangat spesifik yang membuatnya kuat," kata Spalletti soal David, dikutip dari Ilbianconero.
"Tapi kemudian ceritanya selalu sama, saya akan mengatakannya lagi: permainan ini adalah kotak kosong di mana Anda perlu memasukkan lebih banyak hal. Yildiz adalah alien, dia tidak bisa kembali ke keadaan normal."
Artikel Tag: Kenan Yildiz, Juventus, Jonathan David, Luciano Spalletti
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/spalletti-kenan-yildiz-itu-spesies-yang-berbeda-dengan-jonathan-david
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini