Tomas Trucha Ingin PSM Makassar Bermain Agresif
Pelatih PSM Makassar, Tomas Trucha memimpin latihan timnya/foto dok ILeague
Berita Super League: Pelatih anyar PSM Makassar, Tomas Trucha langsung langsung tancap gas mengenalkan filosofi sepak bola yang ingin ia terapkan pada Super League musim 2025/2026.
Pekerjaan rumah pertama Pelatih asal Republik Ceko itu adalah mengidentifikasi para pemainnya. Hal itu dia lakukan di latihan perdana Pasukan Ramang di Stadion Kalegowa, belum lama ini.
Tomas Trucha mengaku hari pertama menukangi Tim Ayam Jantan dari Timur adalah saling mengenal satu sama lain jelang melakoni debut sebagai pelatih PSM Makassar.
"Latihan pertama tentu selalu soal saling mengenal. Bagaimana saya mengenal pemain dan pemain mengenal saya. Apa yang bisa mereka lakukan atau berikan untuk tim," kata Tomas Trucha seperti dikutip dari laman resmi ILeague.
Selain saling mengenal, dia juga memanfaatkan latihan perdana ini untuk menyampaikan ide atau caranya bermain. Tomas membawa filosofi bermain menyerang dan bertahan secara terorganisir. Berbeda dengan konsep bermain PSM Makassar sebelumnya dalam tiga tahun terakhir.
"Ada juga beberapa hal-hal dasar yang perlu kita sepakati bersama. Mencoba mengetahui siapa pemain yang cocok di zona menyerang dan siapa yang di zona bertahan. Saya ingin mereka meningkatkan intensitas latihan," lanjutnya.
Tomas menganut filosofi sepakbola efektif. Yaitu bagaimana timnya punya banyak kesempatan mencetak peluang. Lewat penguasaan bola yang unggul dari lawan. Organisasi bertahan dan menyerang juga harus sama kuat. Tidak hanya salah satunya saja.
Polesan Tomas Trucha akan langsung diuji pada pertandingan pekan ke-11 Super League musim 2025/2026 kontra Madura United di Gelora B. J. Habibie, Parepare, Minggu (2/11/2025).
"Kami ingin berkembang, kami ingin bermain agresif. Jadi ini yang kami kerjakan sekarang," pungkas pelatih 53 tahun tersebut.
Artikel Tag: Tomas Trucha, Super League, psm makassar
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/tomas-trucha-ingin-psm-makassar-bermain-agresif
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini