Toni Kroos: Luis Diaz Gak Layak Dikartu Merah Lawan PSG

Penulis: Febrian Kusuma
Jumat 07 Nov 2025, 11:45 WIB - 165 views
Toni Kroos

Wasit Maurizio Mariani Memberikan Kartu Merah kepada Luis Diaz (Sumber: Thibault Camus/AFP)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Mantan gelandang andalan Timnas Jerman dan Real Madrid, Toni Kroos, menilai bahwa Luis Diaz tidak layak untuk diberi kartu merah saat laga pekan keempat Liga Champions Eropa 2025/26 yang mempertemukan antara PSG melawan Bayern Munich di Parc de Prince, Rabu (05/11) dini hari WIB.

Toni Kroos menilai bahwa tekel Luis Diaz kepada Achraf Hakimi tidak berbahaya, sehingga winger asal Kolombia itu tidak layak diberi kartu merah. Kroos meyakini bahwa wasit Maurizio Mariani terpaksa mengeluarkan kartu merah karena terpengaruh oleh cedera yang dialami oleh Hakimi pasca mendapat tekel dari Diaz.

“Bagi saya, jelas itu bukan kartu merah,” kata Kroos di podcast Einfach mal Luppen.

“Jika Hakimi berdiri setelah pelanggaran itu, tidak akan ada yang meninjau ulang permainan. Dalam situasi seperti ini, wasit seharusnya menilai tindakan itu sendiri, bukan konsekuensinya,” lanjutnya.

Sebenarnya tidak hanya Kroos, Joshua Kimmich yang menjadi rekan setim Luis Diaz itu juga tidak sepakat dengan keputusan wasit Maurizio Mariani yang mengeluarkan kartu merah.

“Apabila melihat tayangan ulang dan bagaimana anda menganalisanya, seharusnya bukan kartu merah. Namun, cedera yang dialami oleh Hakimi akan membuat Anda akan memahami mengapa wasit memberikan kartu merah,” kata Joshua Kimmich.

Terlepas dari kontroversi kartu merah tersebut, Bayern Munich tetap berhasil mengalahkan PSG dengan skor 1-2 dan menjadi kemenangan ke-16 secara beruntun yang mereka peroleh di semua kompetisi musim 2025/26.

Artikel Tag: Toni Kroos, Luis Díaz, Bayern Munich, PSG

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/toni-kroos-luis-diaz-gak-layak-dikartu-merah-lawan-psg
165
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini