Tottenham vs Dortmund 2-0, Nico Schlotterbeck: Kami Pantas Kalah

Penulis: Ezi Yulia
Rabu 21 Jan 2026, 22:10 WIB - 102 views
Nico Schlotterbeck

Nico Schlotterbeck (Foto: ruhrnachrichten.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Bek Borussia Dortmund, Nico Schlotterbeck, menilai mereka pantas kalah dari Tottenham Hotspur pada Selasa (20/1) di matchday ketujuh Liga Champions.

Borussia Dortmund gagal meraih poin usai dikalahkan oleh Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 pada Selasa di Tottenham Hotspur Stadium.

Dortmund mengalami kesulitan di babak pertama akibat permainan yang ceroboh dan harus kebobolan dua kali. Selain itu, Die Borussen juga harus kehilangan Daniel Svensson yang dikartumerah usai melakukan pelanggaran terhadap Wilson Odobert.

Dotmund tampil lebih baik di babak kedua meskipun bermain dengan 10 pemain. Beberapa peluang tercipta, salah satunya sundulan Nico Schlotterbeck di masa injury namun sayangnya berhasil ditepis oleh kiper lawan, Guglielmo Vicario. Pada akhirnya, BVB harus menerima kekalahan 2-0 dari Tottenham.

Berbicara usai pertandingan, Schlotterbeck membahas penampilan Dortmund malam itu, dan mengakui bahwa mereka pantas kalah.

“Kami tidak cukup menemukan cara untuk memainkan permainan yang kami inginkan. Tottenham tidak lebih baik dari yang kami perkirakan. Lima menit pertama berjalan lancar. Setelah itu, kami membiarkan mereka mendapatkan terlalu banyak bola mati, pertahanan kami buruk, dan kemudian terjebak dalam situasi yang membuat kami kehilangan setiap bola. Kami sedikit tertahan di babak pertama. Kartu merah itu sangat menyakitkan. Di babak kedua, kami tampil cukup baik – mengingat kami bermain dengan satu pemain lebih sedikit. Jika kami bisa mencetak gol balasan, mungkin pertandingan akan menjadi menarik lagi. Tapi pada akhirnya, kami pantas kalah,” kata Schlotterbeck kepada Prime.

Artikel Tag: Nico Schlotterbeck, Dortmund, Tottenham

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/tottenham-vs-dortmund-2-0-nico-schlotterbeck-kami-pantas-kalah
102
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini