Van de Ven Keluhkan Mentalitas Tottenham Usai Tersingkir Dari Piala FA

Penulis: Vina Enza
Senin 12 Jan 2026, 07:30 WIB - 184 views
Van de Ven

Micky van de Ven

Ligaolahraga.com -

Berita Piala FA: Micky van de Ven mengakui bahwa Tottenham tidak cukup bagus untuk mengalahkan Aston Villa di pertandingan putaran ketiga yang berlangsung Sabtu malam lalu dan sang defender mengeluhkan mentalitas timnya di babak pertama.

Micky van de Ven mengatakan bahwa Tottenham tidak cukup bagus saat dikalahkan Aston Villa pada putaran ketiga Piala FA dan defender asal Belanda tersebut mempertanyakan mentalitas skuat mereka di sepanjang pertandingan.

Spurs kembali menorehkan hasil buruk di era Thomas Frank pada Sabtu lalu setelah dua gol Villa di babak pertama melalui gelandang Emi Buendia dan Morgan Rogers menenggelamkan gol balasan Wilson Odobert di menit ke-54.

Sebelumnya mereka telah tersingkir dari Piala Liga, Piala FA dianggap para penggemar sebagai kesempatan bagi klub kesayangan mereka untuk meraih trofi dua musim beruntun. Akan tetapi kemenangan 2-1 Villa di London utara membuat Spurs saat ini hanya menyisakan dua kompetisi di Premier League, di mana mereka menempati peringkat ke-14 dan Liga Champions, mereka belum mengamankan satu tempat di babak 16 besar.

"Tentu saja kami sangat kecewa karena tersingkir dari piala," kata kapten pengganti Van de Ven setelah pertandingan hari Sabtu. "Babak pertama [kami] jauh dari level kami, jauh dari yang seharusnya, dan babak kedua jauh lebih baik.

Saya pikir kami juga menunjukkan mentalitas, tetapi jika kami menunjukkannya sejak menit pertama, pertandingan ini akan sangat berbeda."

Spurs akan memiliki waktu seminggu untuk mempersiapkan pertandingan liga berikutnya melawan West Ham pada hari Sabtu sebelum menjamu Borussia Dortmund di Liga Champions pada Selasa malam berikutnya.

Artikel Tag: Van de Ven, Tottenham, Aston Villa

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/van-de-ven-keluhkan-mentalitas-tottenham-usai-tersingkir-dari-piala-fa
184
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini