Jakarta LavAni Juara Paruh Proliga Usai Tumbangkan Surabaya Samator

Penulis: Senja Hanan
Senin 26 Jan 2026, 09:37 WIB - 136 views
Jakarta LavAni Juara Paruh Proliga Usai Tumbangkan Surabaya Samator

Jakarta LavAni Juara Paruh Proliga Usai Tumbangkan Surabaya Samator

Ligaolahraga.com -

Berita Voli: Tim bola voli putra Jakarta LavAni Livin' Transmedia mengunci gelar juara putaran pertama Proliga 2026. Hasil ini setelah mengalahkan Surabaya Samator.  Ini kemenangan keempat LavAni dalam empat laga putaran pertama.

Dalam pertandingan di GOR Sabilulungan, Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu malam WIB, Jakarta LavAni menang dengan 25-20, 25-18, 25-19 pada hari terakhir seri tiga. 

Pada set pertama, LavAni tampil menekan sejak awal dan membuat Samator begitu tersudut. Bersama pemain utama Boy Arnes, Hendra Kurniawan dan dua pemain asingnya, Taylor Lee Sander dan Dickinson Nathaniel, mereka mengunci set pertama dengan 25-20.

Boy Arnes dan kawan-kawan kembali mendominasi set kedua yang tak dibendung oleh Samator, sampai menutup set ini dengan 25-18. Pada set ketiga, Rama Razza Faizan dan kawan-kawan kembali kesulitan keluar LavAni, yang kembali memenangkan set ini dengan 25-19.

Asisten pelatih LavAni, Erwin Rusni puas dengan penampilan para pemain asuhan pelatih David Lee ini.

Tapi Erwin menyatakan ada beberapa evaluasi dari laga ini yang menjadi pekerjaan rumah LavAni menghadapi putaran kedua.

"Semoga di seri selanjutnya kami bisa bermain seperti ini," kata Erwin.

Asisten pelatih Surabaya Samator Sigit Ari Widodo mengakui LavAni bermain berbeda dengan sebelumnya.

"Mereka lebih bagus dari organisasi dan sistem. Sistem dia berjalan dari pertahanan," tambah Sigit.

Pada saat ini, LavAni menempati peringkat pertama dengan mengoleksi poin sempurna putaran pertama Proliga pada musim iini.

Artikel Tag: Proliga, Jakarta LavAni, Voli

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/olahraga-lain/jakarta-lavani-juara-paruh-proliga-usai-tumbangkan-surabaya-samator
136
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini