Emma Raducanu Jelaskan Mengapa Tak Merasa Tertekan Di Melbourne Musim ini

Penulis: Dian Megane
Minggu 18 Jan 2026, 08:50 WIB - 187 views
Emma Raducanu Jelaskan Mengapa Tak Merasa Tertekan Di Australian Open 2026

Emma Raducanu [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Awal musim 2026 Emma Raducanu jauh dari ideal, dengan sang petenis mengalami dua kekalahan dan hanya memetik satu kemenangan.

Juara US Open musim 2021 tampil solid melawan Maria Sakkari di United Cup musim 2026 sebelum akhirnya kalah dalam tiga set melawan petenis berkebangsaan Yunani.

Kekecewaan nyata pertama petenis nomor satu Inggris terjadi di Hobart International, di mana ia menjadi unggulan pertama. Ia kalah di perempatfinal oleh Taylah Preston, yang peringkatnya lebih dari 100 peringkat di bawahnya.

Meskipun memulai musim baru dengan biasa-biasa saja, petenis berusia 23 tahun yakin tekanan yang dihadapinya di Australian Open tidak terlalu besar.

Petenis peringkat 29 dunia melakoni United Cup hanya setelah beberapa pekan persiapan dengan pelatih barunya, Francisco Roig. Ia percaya kurangnya kebugaran selama pertandingan adalah alasan awal musimnya yang kurang baik dan ia tidak khawatir menjelang Grand Slam pertama musim ini.

“Musim lalu saya rasa saya berhasil membalikkan keadaan musim saya setelah Indian Wells. Saya rasa saya mulai mendapatkan momentum yang sangat bagus,” ungkap Raducanu di konferensi pers Australian Open.

“Bagi saya, akhir musim 2025 cukup sulit, karena saya terhambat oleh cedera kaki, jadi membutuhkan waktu untuk pulih. Saya tidak benar-benar menjalani pramusim. Saya mulai berlatih sangat, sangat terlambat dalam hal tenis.”

“Oleh karena itu, saya merasa perlu mengurangi tekanan pada diri sendiri dan tidak terlalu membebani diri sendiri serta mengharapkan untuk memainkan permainan yang luar biasa, karena, anda tahu, saya baru kembali bermain pada pekan keempat, jadi, latihannya sangat sedikit. Saya hanya ingin terus mengambil langkah-langkah yang tepat yang saya tahu akan membawa saya ke tempat yang saya inginkan di masa depan.”

“Entah itu terjadi pekan ini, entah itu besok, entah itu dalam beberapa pekan ke depan, saya tahu itu pasti akan terjadi.”

Petenis berkebangsaan Inggris akan menjadi petenis unggulan di Australian Open, jadi ia tidak akan menghadapi petenis unggulan lain, setidaknya hingga babak ketiga.

Petenis berusia 23 tahun sangat ingin menjadi petenis unggulan di Grand Slam selama satu musim terakhir, Tetapi ironisnya, undian di Melbourne memberinya nasib serupa dengan tiket Grand Slam ketika ia menjadi petenis non-unggulan.

Ia kemungkinan besar akan kembali menghadapi petenis peringkat 1 dunia, Aryna Sabalenka di babak ketiga Australian Open, seperti yang terjadi di Wimbledon dan US Open musim 2025.

Meskipun menghadapi tantangan yang berat, ia memiliki alasan untuk tetap optimis di Australian Open. Raducanu mendapatkan dua pertandingan yang sangat mudah dimenangkan di babak-babak awal, di mana ia akan menghadapi Mananchaya Sawangkaew, kemudian berpeluang bertemu Suzan Lamens atau Anastasia Potapova di babak kedua.

Jika memenangkan kedua pertandingan tersebut, Raducanu tidak akan kehilangan poin peringkat di Grand Slam pertama musim ini. Ia mencapai babak ketiga pada musim 2025, di mana ia kalah telak dari petenis unggulan kedua, Iga Swiatek.

Artikel Tag: Tenis, australian open, Emma Raducanu

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/tenis/emma-raducanu-jelaskan-mengapa-tak-merasa-tertekan-di-melbourne-musim-ini
187
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini