Taylor Fritz Dan Ben Shelton Kompak Amankan Tiket Menuju Turin
 
                                        Taylor Fritz [image: FFT]
Berita Tenis: Petenis AS, Taylor Fritz akan kembali ke ATP Finals, satu musim setelah ia melenggang ke partai puncak turnamen akhir musim yang bergengsi.
Petenis peringkat 4 dunia terkualifikasi untuk menjadi salah satu kompetitor di ATP Finals setelah petenis berkebangsaan Italia, Lorenzo Musetti yang berada di posisi kedelapan klasemen sementara turnamen akhir musim, kalah di Paris Masters pekan ini.
Petenis berusia 27 tahun pun bergabung dengan nama-nama besar lain yang telah memastikan satu tempat di Turin, seperti Carlos Alcaraz, Jannik Sinner, Alexander Zverev, dan Novak Djokovic.
Musim lalu, Fritz menumbangkan petenis yang pernah menjuarai turnamen akhir musim, seperti Daniil Medvedev dan Zverev dalam perjalanan menuju partai puncak sebelum kalah dari petenis berkebangsaan Italia, Sinner di babak perebutan gelar.
Musim ini, juara di Eastbourne musim 2025 akan tampil untuk kali ketiga di turnamen yang akan menampilkan delapan petenis terbaik dalam satu musim, di mana ia mampu melampaui fase grup di dua penampilan terakhirnya di turnamen tersebut.
Juara di Stuttgart musim 2025 mengawali musim 2025 dengan meyakinkan di United Cup, di mana ia membantu AS membawa pulang gelar kompetisi beregu campuran tersebut dan sejak saat itu, ia terus melangkah, termasuk memenangkan gelar di Stuttgart dan Eastbourne, sehingga untuk kali keempat secara beruntun, ia mampu mengklaim gelar lebih dari satu dalam satu musim.
Petenis yang telah memiliki satu orang putra juga lolos ke semifinal Wimbledon untuk kali pertama dalam kariernya dan lolos ke final di turnamen ATP level 500 yang digelar di Tokyo. Ia juga melenggang ke semifinal turnamen Masters 1000 di Miami dan Toronto.
Sementara rekan senegara Fritz, Ben Shelton memastikan diri terbang ke Turin musim ini setelah ia melenggang ke perempatfinal Paris Masters pekan ini. Ia akan debut di ATP Finals setelah melalui salah satu musim terbaik dalam kariernya sampai saat ini, termasuk lolos ke semifinal Grand Slam kedua dalam kariernya sekaligus memenangkan gelar Masters pertama.
Dengan Fritz dan Shelton akan meramaikan turnamen di Turin, maka untuk kali pertama dua petenis AS akan melakoni turnamen akhir musim, tepatnya sejak musim 2006 ketika James Blake dan Andy Roddick terkualifikasi. Blake bahkan lolos ke final sebelum kalah dari Roger Federer.
Artikel Tag: Tenis, ATP Finals, Taylor Fritz, Ben Shelton
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/tenis/taylor-fritz-dan-ben-shelton-kompak-amankan-tiket-menuju-turin 
                            
                         
                                                         
                                                         
                                                         
                                                         
                                                         
                                                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                         
                            
                        
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini