Kanal

AC Milan dan Inter Milan Akan Punya Struktur Ikonik di San Siro Baru

Penulis: Uphit Kratos
18 Okt 2025, 02:20 WIB

San Siro

Berita Liga Italia: Petunjuk pertama muncul mengenai seperti apa stadion baru AC Milan dan Inter Milan. Setelah selesai dibangun, San Siro baru akan punya struktur ikonik.

Dewan Kota Milan telah memberikan suara untuk menyetujui penjualan San Siro saat ini dan area di sekitarnya kepada kedua klub. Selanjutnya, AC Milan dan Inter Milan berencana membangun markas baru di sebelah struktur yang sudah ada.

Stadion baru ini akan dibongkar sebagian sebagai bagian dari rencana regenerasi area tersebut. Lebih lanjut lagi, dari salah satu dari dua arsitek yang terpilih untuk merancang stadion yang baru, yaitu Lord Norman Foster.

Sang arsitek, saat berbicara di edisi keempat Next Design Perspectives di Milan Triennale, memberikan beberapa wawasan awal mengenai seperti apa stadion tersebut di masa depan.

“Kami berada di awal perjalanan yang harus menghormati warisan dari stadion bersejarah ini. Namun, kami juga harus menciptakan sesuatu yang baru. Ini adalah proyek yang luar biasa. Dua tim, dua pemilik, kota, dan struktur ikonik. “

“Tetapi momen bersejarah ini memberitahu kita bahwa ada kebutuhan yang tak terhindarkan untuk stadion baru. Semua orang memiliki minat yang kuat dalam hal ini, termasuk para penggemar,”

Komentar-komentar ini muncul setelah pertemuan antara Foster dan David Manica di Balai Kota bersama Walikota Beppe Sala. Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh perwakilan dari Oaktree dan RedBird.

Artikel Tag: San Siro

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru