Antonio Conte Jengkel Napoli Selalu Terima Kritikan
Pelatih Napoli Antonio Conte (Image: Napoli)
Berita Liga Champions: Pelatih Napoli, Antonio Conte, merespons dengan nada jengkel setelah timnya disebut memiliki masalah dalam hal mencetak gol jelang hadapi Eintracht Frankfurt.
I Partenopei akan melanjutkan perjuangannya di Liga Champions dengan menjamu Eintracht Frankfurt di Stadio Diego Armando Maradona pada Rabu (5/11) dini hari WIB mendatang. Mereka berupaya bangkit setelah dipermalukan PSV Eindhoven dengan skor 2-6.
Sejak laga terakhirnya di Liga Champions, Napoli telah melalui tiga laga beruntun tanpa kekalahan di Serie A. Namun, mereka tertahan tanpa gol melawan Como pada akhir pekan kemarin.
Meski begitu, skuad asuhan Antonio Conte masih memuncaki klasemen sementara Serie A dengan raihan 22 poin dari 10 laga, unggul satu poin dari tiga pesaing terdekatnya, yaitu Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma.
I Partenopei kini telah melalui dua laga terakhir dengan hanya mencetak satu gol saja, dan Conte ditanyakan soal adanya masalah di lini serang.
Namun demikian, Conte merespons dengan nada jengkel, karena dia lebih menyoroti keberhasilan timnya mencatatkan clean sheet.
Menurutnya, Partenopei selalu menerima kritikan karena ekspektasi berlebihan setelah mereka berhasil Scudetto musim lalu.
"Pasti ada yang mencetak gol. Kami berada di puncak klasemen," katanya dalam wawancara dengan Sky Sport Italia.
"Sebelum dua pertandingan terakhir ini, orang-orang membicarakan kurangnya soliditas. Sekarang kami telah mencatatkan dua clean sheet, dan pembicaraannya adalah tentang serangan. Anda selalu mencari gelas yang setengah kosong.
"Kami telah menghadapi kesulitan luar biasa sejak awal musim dan masih mengalaminya. Namun, ketika Anda melihat klasemen, Napoli berada di sana, tetapi yang kami dengar hanyalah kritik.
"Ekspektasi terlalu tinggi; kami seharusnya mendominasi semua orang, dan setiap pemain baru diharapkan dapat merevolusi tim."
Artikel Tag: Antonio Conte, Napoli