Daniel Farke Pastikan Empat Pemain Leeds Absen Saat Hadapi MU
Daniel Farke. (Foto: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer Leeds United, Daniel Farke, memastikan empat pemain pilarnya akan absen saat The Whites menjamu Manchester United nanti malam.
Laga sarat gengsi akan dihadapi oleh Leeds United pada penampilan perdana mereka di tahun 2026. Pasalnya, pada pertandingan pekan ke-20 Premier League musim ini, The Whites dijadwalkan akan menjamu Manchester United di Elland Road, Minggu (4/1) malam WIB. Pertandingan ini diprediksi akan berjalan seru karena rivalitas kedua tim.
Menjelang laga tersebut, Leeds memiliki modal yang sangat meyakinkan di mana dalam enam laga terakhir mereka belum tersentuh oleh kekalahan. Namun, persiapan mereka sedikit terganggu setelah Daniel Farke mengonfirmasi bahwa empat pemain pilar Leeds termasuk sang kapten tim Ethan Ampadu, harus absen pada pertandingan ini.
“Sean Longstaff keluar, Joe Rodon keluar, Daniel James keluar, Ethan keluar,” ujar Farke dilansir dari laman resmi klub.
“Saat ini memang sulit, tetapi sejauh ini kami selalu berusaha, bahkan di saat-saat ketika kesulitan menghampiri kami."
“Jadi pertama-tama, kami bicara tentang formasi dasar, apa yang akan kami lakukan. Kemudian kami memutuskan orangnya, kami juga melihat siapa yang sudah pulih dari pertandingan – siapa yang bisa masuk, siapa yang akan masuk.”
“Tentu saja, kami memiliki beberapa pengganti alami seperti Ilia Gruev, misalnya, tetapi kami harus melihat bagaimana pemulihannya dari beban kerja ini dan kemudian melihat apa yang akan kami lakukan. Jadi satu hal yang pasti, kami pasti akan menurunkan 11 pemain di lapangan.”
Artikel Tag: Daniel Farke, Leeds United, Manchester United, Premier League