Kanal

Gianluigi Buffon Tak Sepakat dengan Marco Materazzi soal Undian Italia

Penulis: Rei Darius
22 Nov 2025, 20:49 WIB

Gennaro Gattuso bersama Gianluigi Buffon di timnas Italia (Image: FIGC)

Berita Sepak Bola: Direktur olahraga timnas Italia, Gianluigi Buffon, tidak sepakat dengan mantan rekan setimnya, Marco Materazzi, soal hasil undian di playoff kualifikasi Piala Dunia 2026.

Gli Azzurri menjamu Norwegia di Stadio San Siro pada laga terakhir di fase kualifikasi Piala Dunia 2026, Senin (17/11) dini hari WIB. Mereka menderita kekalahan telak di laga itu.

Timnas Italia dipermalukan dengan skor 1-4 di hadapan pendukungnya sendiri, dan harus menjalani babak playoff untuk menembus putaran final Piala Dunia 2026. 

Playoff sendiri akan dilaksanakan pada Maret 2026 mendatang dan tim asuhan Gennaro Gattuso telah mengetahui para calon lawannya pada Kamis (20/11), yaitu Irlandia Utara serta salah satu di antara Wales dan Bosnia & Herzegovina.

Italia akan mendapatkan keuntungan di semifinal sebagai tim tuan rumah, namun harus bertandang jika lolos ke final, entah menghadapi Wales atau Bosnia.

Dalam undian tersebut, Marco Materazzi hadir sebagai salah satu pengundi tamu dan mengatakan bahwa bermain tandang mungkin tidak sepenuhnya buruk.

Namun, Gianluigi Buffon, yang bahu-membahu bersama Materazzi di Italia pada Piala Dunia 2006, tidak sepakat dengan eks bek Inter Milan tersebut.

"Saya tidak setuju dengan Marco: dalam pertandingan seperti ini, setiap assist sangat berarti, dan para penggemar sangat membantu," kata Buffon kepada La Gazzetta dello Sport.

"Dan rasa takut mencengkeram Anda, itu menghalangi Anda bermain: sebaliknya, Anda membutuhkan rasa hormat yang tepat, mengingat bahwa untuk mencapai final, Anda harus melewati semifinal... kita tidak boleh tenggelam dalam Makedonia yang baru."

Artikel Tag: Gianluigi Buffon, Timnas Italia, Piala Dunia 2026, Marco Materazzi

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru