Hasil Pertandingan Champions League: Inter Milan 2-1 Kairat
Inter Milan vs Kairat via gettyimages
Berita UCL: Inter Milan selamat dari ancaman melawan klub Kazakhstan, Kairat untuk meraih kemenangan dan mempertahankan awal sempurna mereka di Champions League musim ini.
Tim Italia telah memenangkan tiga pertandingan sebelumnya di fase liga kompetisi tersebut, dengan mencetak sembilan gol tanpa kebobolan satu gol pun.
Dominasi itu tampak akan terus berlanjut saat mereka mengawali pertandingan dengan sangat baik, tetapi Lautaro Martinez menyia-nyiakan beberapa peluang bagus dan satu peluangnya dihalau di garis gawang saat tuan rumah kesulitan untuk memecah kebuntuan.
Kebuntuan itu akhirnya pecah sesaat sebelum babak pertama berakhir ketika kapten Inter, Martinez membuat gol dari jarak dekat setelah tembakan awalnya diblok. Martínez melepaskan tembakan kaki kanan dari sisi kanan kotak penalti ke sudut kanan bawah.
Rasanya Inter akan menang dengan nyaman setelag gol tersebut, tapi Kairat menyamakan kedudukan di awal babak kedua ketika Ofri Arad menyundul bola untuk membuat skor sama kuat 1-1. Arad menyundul bola dari tengah kotak penalti ke pojok kiri bawah gawang, assist diberikan oleh Aleksandr Shirobokov lewat tendangan sudut.
Inter mencoba untuk tetap tenang dan kembali unggul ketika Carlos Augusto melakukan tembakan yang masuk ke gawang dari tepi kotak penalti. Augusto melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti ke sudut kanan bawah, assist diberikan oleh Francesco Pio Esposito.
Inter kini sejajar dengan Bayern Munich dan Arsenal dengan 12 poin dari empat pertandingan Champions League sejauh ini sementara Kairat masih mencari kemenangan pertama mereka di kompetisi ini.
Artikel Tag: Inter Milan vs Kairat, Inter Milan, kairat