Marcus Tavernier: Kepercayaan Diri Bournemouth Kembali Usai Kalahkan Spurs
Marcus Tavernier. (Foto: Robin Jones - AFC Bournemouth)
Berita Liga Inggris: Gelandang Bournemouth, Marcus Tavernier, mengakui bahwa kemenangan atas Tottenham Hotspur telah membuat kepercayaan diri The Cherries kembali.
Pada lanjutan pertandingan pekan ke-21 Premier League, Bournemouth berhasil meraih hasil yang sangat memuaskan. Pasalnya, saat mereka menjamu Tottenham Hotspur di Vitality Stadium, Kamis (8/1) dini hari WIB, The Cherries berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 3-2.
Pada laga tersebut, Spurs sempat memimpin lebih dulu melalui gol cepat Mathys Tel di menit kelima. Namun, The Cherries berhasil mencetak dua gol balasan melalui aksi Evanilson di menit ke-22 dan Eli Junior Kroupi pada menit ke-36. Tottenham sempat menyamakan kedudukan di menit ke-78, namun Antoine Semenyo berhasil memastikan kemenangan tim tuan rumah melalui gol yang ia cetak pada menit ke-90+5.
Hasil ini tentu saja sangat memuaskan karena berhasil mengakhiri rentetan 11 pertandingan tanpa kemenangan di Premier League bagi The Cherries. Marcus Tavernier mengakui bahwa kemenangan ini telah membuat kepercayaan diri timnya kembali setelah berhasil mengakhiri rentetan hasil buruk.
“Secara psikologis ini sangat berarti bagi kami dan para penggemar," ujar Tavernier seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Saya rasa mereka bisa bangga dengan penampilan yang kami tunjukkan hari ini dan berhasil meraih tiga poin.”
“Kami sudah terlalu lama menunggu untuk merasakan perasaan ini lagi. Selama beberapa pekan terakhir, kami sudah merasakan hal ini akan terjadi dan, mungkin ini bukan penampilan yang paling bagus, tetapi yang terpenting adalah kami mendapatkan tiga poin.”
“Kami tahu pertandingan ini sangat penting bagi kami sebagai klub untuk benar-benar kembali ke posisi yang kami inginkan."
“Ini bukan pertandingan yang sempurna bagi kami, tetapi kami tahu terkadang kami harus bermain buruk untuk memenangkan pertandingan sepak bola.”
Artikel Tag: marcus tavernier, Bournemouth, Tottenham Hotspur, Premier League