Niclas Fullkrug Masih Masuk Rencana West Ham Meski Ingin Pergi
Striker West Ham, Niclas Fullkrug. (Foto: Rob Newell - CameraSport via Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer West Ham United, Nuno Espirito Santo, menegaskan bahwa Niclas Fullkrug masih menjadi bagian dari rencananya, meski agen sang pemain secara terbuka menyebut kemungkinan hengkang pada bursa transfer Januari mendatang.
Sebelumnya, agen Fullkrug, Thorsten Wirth, mengakui bahwa kepindahan kliennya senilai £27 juta ke West Ham “tidak berjalan sesuai harapan”. Ia bahkan menilai pindah klub bisa menjadi langkah yang masuk akal agar Fullkrug memiliki peluang lebih besar menembus skuad Timnas Jerman untuk Piala Dunia mendatang.
“Kalau melihat ke belakang, kami harus jujur bahwa transfer ini tidak berhasil. Tidak ada gunanya menutupi kenyataan,” ujar Wirth di podcast TOMorrow Business. “Semua harus dibicarakan dengan klub, tapi saya pikir perubahan bisa masuk akal.”
Namun, Nuno Espirito Santo menegaskan bahwa fokusnya saat ini bukan pada rumor transfer, melainkan pada kondisi kebugaran Niclas Fullkrug yang baru pulih dari cedera.
“Saya paham semua orang punya pekerjaan masing-masing di industri ini. Tugas saya melatih,” ujar Nuno. “Fullkrug bermain di dua laga pertama sebelum cedera. Sekarang dia dalam masa pemulihan. Jika dia kembali bugar, itu akan jadi tambahan bagus bagi tim.”
Fullkrug, 32 tahun, memang lebih banyak absen sejak bergabung dengan The Hammers musim panas lalu — total 31 pertandingan telah dilewatkannya karena cedera paha. Nuno memastikan sang striker belum bisa tampil saat West Ham menghadapi Burnley akhir pekan ini.
Selain itu, Konstantinos Mavropanos juga masih menjalani pemulihan cedera hamstring, meski menunjukkan progres positif. “Keduanya mulai membaik. Dinos masih berlatih individu, sedangkan Niclas sudah mulai gabung tim meski belum penuh,” jelas Nuno. “Setelah jeda internasional, saya optimis semuanya akan baik-baik saja.”
Nuno juga menolak menyebutkan nama-nama pemain lain yang diragukan tampil melawan Burnley, dengan alasan masih menunggu evaluasi akhir. Satu hal yang sudah pasti adalah absennya Lukasz Fabianski, kiper ketiga West Ham, yang mengalami masalah pada punggungnya.
Dengan kondisi skuad yang belum sepenuhnya fit, Nuno berharap jeda internasional bisa menjadi waktu ideal bagi timnya untuk memulihkan tenaga sebelum menghadapi jadwal padat di Premier League.
Artikel Tag: niclas fullkrug, Nuno Espirito Santo, West Ham United, Premier League