Puji Respons Skuad Milan, Max Allegri: Kemenangan Ini Bernilai Tiga Poin
Max Allegri
Berita Liga Italia: Pelatih AC Milan, Max Allegri memuji cara timnya bereaksi setelah sempat tertinggal dari Fiorentina. Allegri juga menegaskan target utamanya posisi empat besar.
Tugas AC Milan sebelum pertandingan adalah meraih kemenangan atas tim Fiorentina yang sedang kesulitan, demi merebut kembali puncak klasemen. Namun misi tersebut sempat diragukan karena cedera yang menimpa sejumlah pemain kucni.
Christian Pulisic, Adrien Rabiot, Christopher Nkunku, Pervis Estupinan, Ruben Loftus-Cheek, dan Ardon Jashari, semuanya masih menepi, dan membuat pekerjaan Max Allegri menjadi lebih rumit di San Siro.
Gol yang dicetak Robin Gosens di awal babak kedua membuat rossoneri perlu melakukan comeback, dan Rafael Leao muncul sebagai pahlawan dengan dua gol yang dicetaknya di hadapan Curva Sud yang kembali menempati tribun San Siro.
Dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan, Allegri menekankan bahwa kemenangan itu hanya bernilai tiga poin, dan ia senang dengan respons tim.
"Kemenangan ini bernilai tiga poin. Sampai kami kebobolan, kami hanya kebobolan sedikit dan memiliki dua peluang dari dua bola mati. Kemudian kami bereaksi dengan baik, dan saya senang.” ujar Allegri.
“Ini adalah pertama kalinya kami bangkit dari ketertinggalan. Kami senang, tetapi ada pertandingan lain pada hari Jumat, dan kami hanya harus fokus pada pekerjaan."
"Tapi sekarang kami perlu memulihkan energi, karena beginilah kondisi kami hari Jumat nanti. Kita lihat saja nanti bagaimana dengan Nkunku dan Loftus-Cheek, meskipun mereka absen latihan berhari-hari..."
Artikel Tag: Max Allegri