Kanal

Sebastien Pocognoli Bangga Usai Monaco Kalahkan Bodo/Glimt

Penulis: Ezi Yulia
06 Nov 2025, 06:00 WIB

Sebastien Pocognoli (Foto: asmonaco.com)

Berita Liga Champions: Pelatih AS Monaco, Sebastien Pocognoli, bangga dengan timnya yang berhasil mengalahkan Bodo/Glimt 1-0 pada Selasa (4/11) di matchday keempat Liga Champions.

Bermain dalam kondisi sulit di tengah hujan deras yang mengguyur Aspmyra Stadion, kandang Bodo/Glimt, AS Monaco berhasil menuntaskan misinya dengan membawa pulang tiga poin berkat kemenangan 1-0. Folarin Balogun mencetak satu-satunya gol malam itu.

Ini adalah kemenangan pertama Monaco di Liga Champions musim ini setelah dua kali bermain imbang dan sekali kalah dalam tiga pertandingan sebelumnya. Kemenangan ini sangat penting bagi tim berjuluk Rouge et Blanc itu, yang membuka harapan mereka untuk lolos ke babak sistem gugur dengan empat pertandingan tersisa di fase liga.

"Saya senang. Kemenangan ini sangat penting bagi kami dalam kampanye ini. Kami harus meraih sesuatu hari ini untuk tetap bertahan dalam kampanye ini. Ini bukan tempat yang mudah untuk dikunjungi, tidak banyak tim yang bisa meraih sesuatu di sini. Jadi saya bangga dengan tim saya. Kami bermain melawan tim Bodø/Glimt yang bagus, dominan seperti yang kami perkirakan, tetapi kami bertahan bersama dan kami bermain dengan efektif," kata Sebastien Pocognoli kepada UEFA usai pertandingan.

“Saya bangga dengan mereka. Kami telah dilanda banyak cedera dalam beberapa minggu terakhir, jadi tim muda ini telah membangun pengalaman melalui pertandingan hari ini,” imbuhnya.

Kemenangan ini telah membawa kelegaan dan Monaco kini bisa mengalihkan fokusnya untuk laga selanjutnya melawan RC Lens pada Sabtu di Ligue 1.

Artikel Tag: Sebastien Pocognoli, AS Monaco

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru