Kanal

Cadillac Siapkan Tim F1 dengan Uji Coba ‘Manusia’, Bukan Sekadar Mobil

Penulis: Abdi Ardiansyah
21 Nov 2025, 13:56 WIB

Sergio Perez dalam uji coba mobil bersama Cadillac di Imola

Berita F1: Cadillac terus memperkuat pondasi operasionalnya menjelang debut di Formula 1 2026. Bos tim, Graeme Lowdon, mengungkapkan bahwa tujuan utama dari sesi TPC (Testing of Previous Cars) bersama Sergio Perez di Imola adalah “mengasah manusia”, bukan hanya menguji performa mobil.

Pada sesi ujicoba tersebut, Perez mengendarai Ferrari SF-23 spesifikasi 2023 yang dipinjam dari Scuderia Ferrari. Kerja sama ini sejalan dengan kontrak pasokan unit daya dan gearbox multi-tahun antara Cadillac dan Ferrari.

Menurut Lowdon, mereka mensimulasikan seluruh skenario akhir pekan balap: mulai dari prosedur pit stop, komunikasi tim, hingga skenario darurat ERS (sistem pemulihan energi). “Kami mengirim dokumen ke alamat email FIA tiruan yang kami buat, mensimulasikan masalah pasokan suku cadang, gangguan mobil di lintasan, dan skenario lain yang realistis,” kata Lowdon.

Meskipun mobilnya bukan milik sendiri, latihan ini sangat penting untuk melatih mekanik dalam situasi nyata FIA. Mereka harus terbiasa dengan pemanasan selimut ban, start mobil, dan transisi cepat antar sesi kualifikasi. “Mekanisme seperti itu hanya bisa dijalankan secara realistis dengan mobil F1 sesungguhnya,” tambahnya.

Lowdon juga menyentuh tantangan lain seperti alarm sistem ERS dan mobil yang masuk gangguan pit lane. Berbagai insiden ini menjadi materi latihan agar seluruh tim bisa bereaksi cepat dan tepat. Menurutnya, pengalaman ini jauh lebih mendidik dibandingkan hanya mengemudi di simulator.

Meski demikian, Lowdon menegaskan bahwa uji coba kali ini bukan untuk menguji mobil Cadillac, melainkan “tim Cadillac”. Ia menyebut bahwa simulasi tersebut adalah bagian dari proses membangun budaya tim dan kesiapan operasional. “Kami tak hanya merakit mobil, kami merakit organisasi,” ujarnya.

Cadillac memang belum memiliki mobil sendiri untuk uji lintasan secara penuh. Mereka akan memulai filming day pada Januari 2026 sebelum tes pramusim di Barcelona. Sementara itu, tim asal AS tersebut akan menggunakan mesin Ferrari dalam beberapa tahun pertama karena unit dayanya sendiri dari GM baru siap di akhir dekade.

Bagi Lowdon, proses ini sangat direkomendasikan untuk tim manapun yang baru memasuki Formula 1. “Saya sangat senang kami melakukannya,” tuturnya. “Jika ada tim lain yang ingin bergabung, saya benar-benar menyarankan supaya mereka melakukan latihan seperti ini.”

Artikel Tag: Cadillacs, Sergio Perez, F1 2026

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru