Kanal

Cetak Dua Gol, Joshua Kimmich: Leroy Sane Punya Fisik Paling Kuat!

Penulis: Febrian Kusuma
19 Nov 2025, 12:00 WIB

Leroy Sane (Sumber: Alexander Hassenstein/Getty Images)

Berita Piala Dunia: Kapten Timnas Jerman, Joshua Kimmich, memuji keunggulan fisik yang dimiliki oleh Leroy Sane. Winger milik Galatasaray itu berhasil tampil apik saat melawan Timnas Slovakia dengan mencetak dua gol dan menyumbang satu assist untuk gol Assan Ouedraogo.

Penampilan apik Sane di laga itu seakan menjawab para pengkritiknya. Sebelumnya, banyak suporter yang mempertanyakan keputusan pelatih Julian Nagelsmann untuk kembali memanggil Leroy Sane pada jeda internasional Novemver 2025 kali ini, padahal sebelumnya ia tidak dipanggil untuk membela Timas Jerman pada jeda internasional Oktober 2025 yang lalu.

Namun, Sane berhasil menjawab keraguan itu dengan tampil luar biasa. Kimmich menilai bahwa kemampuan fisik Sane lebih unggul dari para pemain Jerman lainnya.

“Leroy mungkin secara fisik lebih kuat daripada pemain lain yang saya kenal. Dia bisa berlari, berlari cepat, dan tampil di level ini setiap tiga hari,” kata Joshua Kimmich, dikutip dari laman Bulinews.

“Kita perlu memastikan dia siap secara mental untuk itu, karena saat dia siap, Anda benar-benar melihat apa yang mampu dia lakukan. Pada pertandingan ini (melawan Slovakia) dia bermain luar biasa, mencetak dua gol, dan juga sangat efektif dalam counter-press, menunjukkan semua yang ingin kami lihat,” pungkasnya.

Kemenangan telak Timnas Jerman atas Slovakia dengan skor 6-0 membuat Der Panzer dipastikan secara otomatis lolos ke Piala Dunia 2026 dengan status sebagai juara Group A babak kualifikasi zona Eropa.

Artikel Tag: Joshua Kimmich, Leroy Sane, Timnas Jerman

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru