Bayer Leverkusen Mengamuk, FC Heidenheim Dihancurkan dengan Skor 6-0
Momen Saat Patrik Schick Membobol Gawang FC Heidenheim yang Dijaga Oleh Diant Ramaj pada Laga Pekan Kesepuluh Bundesliga 2025/26 (Sumber: AFP/INA FASSBENDER)
Berita Liga Jerman: Bayer Leverkusen meraih hasil yang sangat memuaskan pada laga pekan kesepuluh kompetisi Bundesliga musim 2025/26, di mana mereka sukses mengalahkan tim tamu FC Heidenheim dengan skor telak 6-0 pada laga yang dimainkan di Bay Arena, sabtu (08/11) malam WIB.
Pada laga ini Bayer Leverkusen yang tampil sebagai tuan rumah langsung unggul cepat pada menit ke-2 melalui gol Patrik Schick, yang memanfaatkan umpan Ernest Poku melalui situasi serangan balik. Ia dengan mudah melepaskan tendangan keras yang menembus gawang Heidenheim yang dijaga oleh Diant Ramaj.
Gol dari Schick membuat Leverkusen tampil lebih spartan, dan usaha mereka membuahkan hasil pada menit ke-16 melalui gol Jonas Hoffman, kemudian pada menit ke-22 melalui gol kedua Patrik Schick, dan di menit ke-27 melalui gol Ernest Poku yang memanfaatkan umpan Arthur. Skor 4-0 sudah menghiasai papan skor meski laga belum genap berusia 30 menit.
Tertinggal dengan skor sebanyak itu membuat Heidenheim melakukan dua perubahan sekaligus pada menit ke-33 dengan menarik keluar Budu Zivzivadze dan Julian Niehues untuk masing-masing digantikan dengan Benedikt Gimber dan Niklas Dorsch. Mereka juga menarik keluar Jan Schoppner untuk digantikan dengan Adam Kolle pada menit ke-45.
Akan tetapi, hanya berselang satu menit setelah pergantian itu, gawang FC Heidenheim justru kembali dibobol pemain Bayer Leverkusen, kali ini melalui aksi Ibrahim Maza yang memanfaatkan assist dari Aleix GarcĂa. Skor 5-0 menutup jalannya babak yang pertama.
Pada babak yang kedua, Bayer Leverkusen masih tetap tampil menyerang. Delapan menit setelah babak kedua dimulai atau pada menit ke-53, Leverkusen berhasil mencetak gol keenam pada laga itu melalui aksi Ibrahim Maza, yang kali ini memanfaatkan umpan Edmond Tapsoba. Skor 6-0 untuk keunggulan Leverkusen. Di sisa waktu pertandingan tidak ada lagi gol yang tercipa.
Secara statistik Leverkusen berhasil mencatat 67 persen penguasaan bola, dengan melepaskan 23 percobaan tendangan dan sepuluh tendangan di antaranya tepat sasaran. Sementara FC Heidenheim yang hanya mencatat 33 persen penguasaan bola itu hanya melepaskan satu percobaan tendangan ke gawang Leverkusen, dan itu pun tidak tepat sasaran.
Artikel Tag: Bayer Leverkusen, FC Heidenheim
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/bayer-leverkusen-mengamuk-fc-heidenheim-dihancurkan-dengan-skor-6-0
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini