Enzo Fernandez Puji Moises Caicedo, Disebut Mesin Lini Tengah Chelsea

Penulis: Fery Andriyansyah
Selasa 04 Nov 2025, 13:15 WIB - 360 views
Enzo Fernandez dan Moises Caicedo

Enzo Fernandez dan Moises Caicedo. (Foto: Crystal Pix/MB Media/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Enzo Fernandez melontarkan pujian setinggi langit untuk rekan duetnya di lini tengah, Moises Caicedo, setelah keduanya tampil dominan dalam kemenangan Chelsea atas Tottenham Hotspur pada Ahad (2/11).

Bermain di Tottenham Hotspur Stadium, The Blues meraih kemenangan penting berkat gol tunggal Joao Pedro di babak pertama. Enzo Fernandez tampil impresif dengan menciptakan empat peluang bagi rekan setimnya, terbanyak di antara pemain Chelsea, sekaligus membantu tim bertahan dari tekanan tuan rumah.

Namun, bintang Argentina itu tak lupa menyoroti kontribusi besar Moises Caicedo, yang tampil luar biasa dengan banyak tekel, intersepsi, dan recovery, serta satu assist penting untuk gol kemenangan.

“Seperti yang selalu saya katakan, saya hanya punya kata-kata kagum untuknya,” ujar Fernandez memuji Caicedo. “Dia pemain yang rendah hati, pekerja keras, dan selalu memberikan segalanya untuk tim setiap hari. Saya sangat senang dia ada di Chelsea; dia benar-benar mesin. Semoga dia terus seperti ini.”

Fernandez juga menegaskan pentingnya kemenangan tersebut setelah kekalahan menyakitkan dari Sunderland pekan lalu. “Kemenangan ini sangat penting bagi kami,” katanya. “Kami menunjukkan karakter dan sikap yang luar biasa. Ini juga laga derby London, jadi kami sangat serius menjalaninya.”

Chelsea kini hanya terpaut dua poin dari posisi kedua klasemen Premier League, dan Fernandez menegaskan timnya sudah siap menghadapi jadwal padat ke depan, termasuk laga Liga Champions melawan Qarabag di Baku.

“Kami siap,” tegasnya. “Kami senang bermain di Liga Champions. Kami berjuang keras musim lalu untuk sampai ke sini, jadi setiap pertandingan sangat berarti bagi kami.”

Artikel Tag: Enzo Fernandez, Moises Caicedo, Chelsea, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/enzo-fernandez-puji-moises-caicedo-disebut-mesin-lini-tengah-chelsea
360
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini