Gerry Cardinale: Komitmen Saya untuk Italia Sangat Mendalam

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 12 Okt 2025, 13:30 WIB - 187 views
Gerry Cardinale

Gerry Cardinale

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pemilik AC Milan, Gerry Cardinale menyatakan komitmennya yang sangat mendalam dan jangka panjang kepada Italia setelah diberikan kewarganegaraan Italia.

Muncul kabar Dewan Menteri telah memberikan lampu hijau untuk memulai proses pemberian kewarganegaraan Italia kepada Gerry Cardinale. Keputusan ini merupakan pengakuan atas dorongan kuatnya terhadap inisiatif solidaritas dan inklusi sosial melalui olahraga.

Pendiri dana RedBird Capital dan pemilik MIlan tersebut kemudian memberikan pernyataan kepada ANSA mengenai kabar pemberian kewarganegaraan tersebut. Ia menyampaikan rasa hormat dan terima kasihnya,

“Saya merasa sangat terhormat atas usulan pemberian kewarganegaraan Italia kepada saya, dan saya sangat berterima kasih kepada Dewan Menteri, khususnya Menteri Dalam Negeri, Matteo Piantedosi, dan Menteri Kehakiman, Carlo Nordio, serta Menteri Luar Negeri, Antonio Tajani, atas pendapat baik mereka,” ujarnya.

Cardinale menekankan ikatan pribadinya dengan negara tersebut. "Akar saya ada di Italia, baik dari pihak ibu maupun ayah saya, dan saya menghabiskan setiap musim panas masa muda saya di sini," ungkapnya.

Ia menegaskan kembali komitmennya yang kuat terhadap negara itu. "Komitmen saya untuk Italia sangat mendalam dan jangka panjang, jadi saya sangat berterima kasih atas pengakuan ini," tutup Cardinale.

Dengan proyek besar yang akan datang, seperti rencana pembangunan stadion baru bersama Milan dan Inter, kehadirannya di negara tersebut kemungkinan akan semakin meningkat dalam beberapa bulan mendatang, menegaskan fokus jangka panjangnya.

Artikel Tag: Gerry Cardinale

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/gerry-cardinale-komitmen-saya-untuk-italia-sangat-mendalam
187
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini