Igor Tudor Mungkin Beri Kejutan saat Juventus Hadapi COmo

Penulis: Rei Darius
Sabtu 18 Okt 2025, 19:05 WIB - 223 views
Igor Tudor

Pelatih Juventus Igor Tudor (Image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Igor Tudor, bisa memberikan kejutan dalam starting line-up dalam pertandingan melawan Como, mengingat ada duel kontra Real Madrid di Liga Champions pada tengah pekan depan.

I Bianconeri akan kembali beraksi di Serie A di akhir pekan ini, dengan melawat ke Stadio Giuseppe Sinigaglia untuk menghadapi Como pada Minggu (19/10) sore WIB.

Juventus sedang berupaya untuk kembali ke jalur kemenangan setelah meraih lima hasil imbang secara beruntun di semua ajang, dengan hasil terakhir  adalah bermain imbang tanpa gol melawan AC Milan.

Tim asuhan Igor Tudor masih menjadi satu-satunya tim yang tak terkalahkan di Serie A hingga saat ini, namun tertahan di peringkat kelima Serie A dengan catatan 12 poin dari enam kali berlaga, terpaut tiga poin dari Napoli yang menjadi pemuncak.

Tudor kehilangan sejumlah pemain pentingnya menjelang lawatan ke Stadio Giuseppe Sinigaglia, terutama dengan cederanya Gleison Bremer.

Kemudian, beberapa pemain juga kembali dalam kondisi yang tidak sepenuhnya bugar setelah jeda internasional, seperti Weston McKennie yang telat bergabung.

Setelah laga kontra Lariani di akhir pekan ini, Juve akan melawat ke Santiago Bernabeu untuk menghadapi Real Madrid di Liga Champions, dan Tudor bisa membuat kejutan, sebagaimana perkiraan dari Ilbianconero.com.

Dengan absennya Bremer, maka Pierre Kalulu adalah pengganti sepadan untuk menemani Federico Gatti dan Lloyd Kelly di jantung pertahanan.

Namun, media Italia itu memperkirakan Kalulu akan tetap menjadi bek kanan, dengan Daniele Rugani bisa menjadi kejutan untuk pos bek tengah.

Artikel Tag: Igor Tudor, Juventus, Como

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/igor-tudor-mungkin-beri-kejutan-saat-juventus-hadapi-como
223
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini