Madura United Berharap Ahmad Rusadi Bisa Tembus Skuat Timnas Indonesia U-23

Pemain bertahan Madura United, Ahmad Rusadi ikut TC bersama timnas Indonesia U-23/foto dok ILeague
Berita Timnas Indonesia: Pemain bertahan Madura United, Ahmad Rusadi masuk dalam 32 pemain yang dipanggil Pelatih timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri untuk menjalani pemusatan latihan (TC) yang akan berlangsung pada 2-14 Oktober 2025.
TC tersebut merupakan bagian dari persiapan timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 yang akan dihelat di Thailand, Desember nanti. Selama TC, skuat Garuda Muda juga dijadwalkan melakoni uji coba internasional.
Dari 32 pemain yang dipanggil untuk TC, nantinya Indra Sjafri akan mengerucutkan jumlahnya menjadi 23 pemain saja yang akan diboyong ke Negeri Gajah Putih.
Manajer Madura United Umar A. Wachdin memandang, Ahmad Rusadi layak dipanggil untuk TC karena penampilannya cukup baik bersama Laskar Sape Kerrab sejak musim kemarin hingga pekan-pekan alwa Super League musim 2025/2026.
Manajer asal Pamekasan ini berharap, sang pemain mampu menunjukkan kualitas terbaiknya agar bisa masuk dalam komposisi skuat yang akan diboyong Indra Sjafri ke Thailand pada medio akhir 2025.
"Tentunya kami sangat bersyukur, Alhamdulillah. Salah satu pemain kami masuk dalam TC. Ini bagian dari konsentrasi kami yang kerap kali memberikan kesempatan dan percaya pemain muda untuk bermain, serta Rusadi menunjukkan itu di lapangan. Semoga dia bisa menunjukkan kualitasnya di TC," harapnya seperti dikutip dari laman resmi ILeague.
Sementara itu, Ahmad Rusadi sangat bersyukur dan bangga bisa mendapatkan kesempatan mengikuti TC bersama timnas Indonesia U-22. Dia bertekad untuk memberikan yang terbaik untuk negeri ini.
"Saya sangat bangga dan saya akan manfaatkan ini dengan baik. Semua pemain profesional mempunya mimpi membela negaranya begitu juga dengan saya," katanya.
Di Super League musim 2025/2026, Ahmad Rusadi telah bermain sebanyak dua kali penampilan. Dia mencatatkan 41 kali umpan sukses dari 47 percobaan, dua tekel, dua intersep, dan enam sapuan. Pemain berusia 22 tahun ini tampil bersih tanpa ada kartu yang diterimanya dari wasit.
Artikel Tag: madura united, ahmad rusadi, timnas Indonesia U-23, Sea Games, Super League
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/madura-united-berharap-ahmad-rusadi-bisa-tembus-skuat-timnas-indonesia-u-23
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini