Peran Berkurang, Direktur Atletico Madrid Diminati Espanyol

Penulis: Vina Enza
Sabtu 08 Nov 2025, 11:32 WIB - 240 views
Direktur sepak bola Atletico Madrid

Carlos Bucero

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Direktur sepak bola Atletico Madrid, Carlos Bucero kabarnya diminati oleh klub rival La Liga, Espanyol. Peran eks pemandu bakat Real Madrid tersebut semakin berkurang pasca kedatangan Mateu Alemany bulan lalu ke Metropolitano.

Atletico Madrid terus menata ulang staf mereka di Metropolitano dan kabarnya akan ada pergerakan lebih lanjut dalam beberapa bulan ke depan. Musim lalu eks pemandu bakat Real Madrid, Carlos Bucero ditunjuk sebagai direktur sepak bola yang menggantikan Andreas Berta, tapi masa bakti Bucero kemungkinan juga tinggal menghitung hari.

Bucero direkrut menjelang musim panas 2024 dan kurang dari satu tahun kemudian Berta akhirnya hengkang dan pindah ke Arsenal April lalu. Itu menjadikan perebutan kendali atas aktifitas transfer klub di mana Bucero di posisi teratas.

Kedatangan Mateu Alemany bulan lalu kemungkinan mengubah hal ini. Alemany menjadi yang pertama di Los Rojiblancos setelah kedatangannya dan ia sekarang menjadi orang yang membuat keputusan akhir terkait bisnis transfer yang mengurangi peran Bucero. Oleh karena itu masa depan Bucero di klub menjadi kurang jelas.

Seperti dilansir RadioMarca mengungkapkan bahwa Bucero telah mengadakan pembicaraan dengan Espanyol terkait kemungkinan pindah ke sana akhir musim ini. Los Pericos telah diambil alih oleh Velocity Sports Ltd yang juga pemilik Burnley dipimpin oleh Alan Pace.

Perlu dicatat bahwa situasi ini terjadi sebelum Direktur Olahraga Los Pericos saat ini, Fran Garagarza, dirawat di rumah sakit minggu ini karena serangan jantung. Garagarza saat ini berada di unit perawatan intensif, tetapi dalam kondisi stabil. Los Pericos sedang berupaya memperluas operasi rekrutmen mereka, dan pembicaraan dengan Bucero merupakan bagian dari upaya tersebut.

Garagarza sejauh ini telah melakukan pekerjaan yang sangat baik di Espanyol, dengan rekrutmennya memainkan peran kunci dalam keberhasilan Los Pericos meraih promosi dan kemudian bertahan dari degradasi musim lalu tanpa anggaran yang memadai. Musim ini, klub asal Catalan tersebut sedang berjuang untuk mendapatkan tempat di kompetisi Eropa di tahap awal musim.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Espanyol, carlos bucero

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/peran-berkurang-direktur-atletico-madrid-diminati-espanyol
240
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini