Sebelum Gol, Chivu Sempat Menentang Rencana Sepak Pojok Piotr Zielinski
Piotr Zielinski
Berita Liga Italia: Pelatih Inter Milan, Cristian Chivu memuji gol sensasional Piotr Zielinski ke gawang Hellas Verona, dan dia mengakui sempat menentang rencana skema tersebut.
Di laga melawan hellas Verona, gol pembuka pada menit ke-16 dicetak oleh Piotr Zielinski. Gol itu merupakan hasil dari rutinitas bola mati yang terinspirasi, di mana Hakan Calhanoglu melepaskan umpan sepak pojok melayang ke tepi kotak penalti.
Di posisi tersebut, Zielinski sudah siap melepaskan tembakan voli keras. Rutinitas ini merupakan hasil karya dari anggota staf pelatih Chivu, Angelo Palombo, yang merupakan mantan gelandang Inter dan Sampdoria.
“Saya menentangnya!” aku Chivu, mengungkapkan detail mengejutkan dari taktik tersebut. Ia khawatir jika eksekusi itu gagal, Verona akan dengan mudah melancarkan serangan balik cepat, mengingat kecepatan transisi mereka yang berbahaya.
“Jika hasilnya buruk, mereka bisa saja menyerang kami dengan kecepatan serangan balik mereka. Namun, dengan kualitas yang kami miliki, bagus untuk mencoba hal-hal semacam ini,” jelas Chivu.
“Semua ini berkat Angelo, Filippo, dan rekan-rekannya, yang berkomitmen untuk berinovasi dalam teknik-teknik seputar bola mati. Ketika Anda memiliki pemain seperti Calhanoglu, yang bisa menempatkan bola di mana pun dia mau, dan pemain seperti Zielinski, maka wajar untuk mencobanya,” tegas Chivu.
“Pujian harus diberikan kepada Palombo dan seluruh staf yang berkomitmen untuk menghadirkan sesuatu yang baru.. Saya merusak jas saya, sekarang saya pakai tracksuit, para sponsor agak marah.”
Artikel Tag: Piotr Zielinski
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/sebelum-gol-chivu-sempat-menentang-rencana-sepak-pojok-piotr-zielinski
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini