Teman Dekat Max Allegri Ungkap Potensi Rafael Leao dan Masalah Gimenez
Rafael Leao
Berita Liga Italia: Teman dekatnya Max Allegri, Massimo Brambati, bongkar percakapan dengan sang pelatih tentang potensi Rafael Leao dan masalah Santiago Gimenez.
Massimo Brambati mengungkapkan bahwa ia memiliki hubungan dekat dan makan malam bersama Max Allegri sekitar satu bulan yang lalu. Dalam pertemuan itu, sang pelatih memberikan pandangannya tentang situasi terkini di skuad Rossoneri.
Salah satu topik utama yang dibicarakan adalah Rafael Leao, penyerang sayap asal Portugal. Leao yang tengah menyesuaikan diri dengan peran baru sebagai salah satu dari dua penyerang di lini depan Milan.
"Saya makan malam dengan Max sebulan yang lalu. Dia mengatakan kepada saya bahwa Leao adalah sosok spesial, pemain unik yang perlu diasah, terutama secara mental," ungkap Brambati.
"Dia [Leao] pemain yang sangat kuat. Dia bisa menjadi seorang pemimpin. Dia perlu mencoba untuk mengekspresikan diri dan memberikan sesuatu yang mungkin tidak ia miliki di dalam dirinya."
"Itu intinya. Saya pikir Anda bisa mendapatkan banyak hal dari pemain seperti dia," tambah Brambati, mengulang pandangan yang disampaikan oleh pelatih Juventus tersebut kepada dirinya.
Selain Leao, nama striker Meksiko Santiago Gimenez juga menjadi perbincangan. Gimenez didatangkan dari Feyenoord tetapi sedang mengalami masa sulit dan belum mencetak gol di liga.
Allegri juga dilaporkan oleh Brambati "sangat menyukai Gimenez, tetapi dia sedang mengalami banyak masalah saat ini... mari berharap dia bisa menemukan jalan keluar."
Artikel Tag: Rafael Leao
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/teman-dekat-max-allegri-ungkap-potensi-rafael-leao-dan-masalah-gimenez
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini