Revans Atas Denmark, Jafar/Felisha ke Semifinal Indonesia di Australia Open 2025

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 21 Nov 2025, 23:30 WIB - 84 views
Revans Atas Denmark, Jafar/Felisha ke Semifinal Indonesia di Australia Open 2025

Jafar Hidayatullah-Felisha Alberta Nathanie Pasaribu/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Sydney - Pasangan ganda campuran terbaik Indonesia peringkat 11 dunia, Jafar Hidayatullah / Felisha Alberta Nathanie Pasaribu berhasil melangkah ke babak semifinal turnamen Australia Open World Tour Super 100 500 yang berhadiah total USD 475.000 atau berkisar 7,8 miliar rupiah setelah menundukkan musuh bebuyutannya asal Denmark, Mathias Christiansen / Alexandra Boje.

Menempati unggulan kedua, Jafar / Felisha sukses menundukkan unggulan kelima Mathias Christiansen / Alexandra Boje lewat pertandingan ketat tiga game dengan skor 17-21, 21-16 dan 21-13, dalam pertandingan yang berlangsung di Quaycentre, Sydney Australia pada Jumat (21/11) malam waktu setempat.

Selanjutnya, Jafar / Felisha akan mencoba untuk memesan tiket ke partai puncak Australia Open 2025 melawan wakil asal Thailand, Ruttanapak Oupthong / Jhenicha Sudjaipraparat.

Di laga Merah Putih lainnya, pasangan ganda putra profesional Indonesia, Sabar Karyaman Gutama / Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil mengamankan tiket ke babak semifinal turnamen Australia Open 2025 BWF World Tour Super 500 berkat kemenangan atas wakil asal Jepang, Kakeru Kumagai Hiroki Nishi.

Menempati unggulan keempat, Sabar / Reza berhasil menyingkirkan Kakeru Kumagai Hiroki Nishi dua game langsung dengan skor 21-17 dan 21-13.

Kemenangan Sabar / Reza memastikan 1 tiket final Australia Open 2025 menjadi milik Merah Putih setelah di semifinal akan menghadapi kompatriotnya peringkat 13 dunia, Fajar Alfian / Muhammad Shohibul Fikri.

Sebelumnya pasangan ganda putra Indonesia peringkat 13 dunia, Fajar Alfian / Muhammad Shohibul Fikri berhasil membuat kejutan dengan menyingkirkan unggulan teratas asal India, Satwiksairaj Rankireddy / Chirag Shetty di babak perempat final turnamen Australia Open World Tour Super 500.

Menempati unggulan kelima, Fajar / Fikri berhasil mengalahkan pasangan peringkat 3 dunia, Satwik / Chirag lewat pertandingan dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 21-19 dan 21-15, dalam pertandingan yang berlangsung di Quaycentre, Sydney Australia pada Jumat (21/11) siang waktu setempat.

Pasangan muda Indonesia, Rachel Allesya Rose / Febi Setianingrum berhasil mencapai babak empat besar turnamen Australia Open 2025 BWF World Tour Super 500 berkat kemenangan atas kompatriotnya di Pelatnas Cipayung, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Rachel / Febi sukses menundukkan seniornya Apriyani / Fadia lewat pertarungan dua game langsung dengan skor 21-10 dan 21-19 .

Selanjutnya di babak empat besar Australia Open 2025 pada Sabtu (22/11), Rachel Febi akan bertemu dengan wakil asal Amerika Serikat, Francesca Corbett / Jennie Gai.

Artikel Tag: Jafar Hidayatullah, Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu, Australia Open 2025

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/badminton/revans-atas-denmark-jafarfelisha-ke-semifinal-indonesia-di-australia-open-2025
84
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini