FIM Pastikan MotoGP Brasil 2026 Tetap Aman Meski Jadwal Renovasi Mepet

Penulis: Abdi Ardiansyah
Jumat 02 Jan 2026, 17:58 WIB - 161 views
MotoGP Brasil

MotoGP Brasil bakal dihelat di Autodromo Internacional Ayrton Senna

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Kembalinya MotoGP Brasil pada 2026 sempat memunculkan tanda tanya akibat proses renovasi sirkuit yang masih berjalan. Namun Federasi Balap Motor Internasional atau FIM menegaskan bahwa renovasi sirkuit akan rampung tepat waktu dan tak ada yang harus dikhawatirkan.

MotoGP dijadwalkan kembali menyapa Brasil pada musim 2026 setelah absen lebih dari dua dekade. Balapan akan digelar di Autodromo Internacional Ayrton Senna, Goiania, dan masuk sebagai seri kedua kalender MotoGP 2026 pada akhir pekan 20 hingga 22 Maret.

Sirkuit tersebut terakhir kali menggelar balapan MotoGP Brasil pada akhir 1980-an. Dalam rentang waktu yang panjang itu, standar keselamatan dan fasilitas lintasan tertinggal jauh dari ketentuan modern MotoGP. Karena itulah proyek renovasi besar-besaran dilakukan untuk memastikan lintasan memenuhi standar homologasi FIM dan Dorna Sports.

Pekerjaan yang sedang berlangsung meliputi pengaspalan ulang lintasan utama, peningkatan area paddock, pelebaran jalur masuk pit, serta pembaruan fasilitas medis. Seiring mendekatnya jadwal balapan, muncul kekhawatiran bahwa pekerjaan tidak akan rampung tepat waktu.

Namun FIM menepis isu tersebut. Direktur olahraga Komisi Lintasan FIM, Paul Duprac, memastikan bahwa proyek berjalan sesuai rencana dan berada dalam pengawasan ketat federasi.

“Jadwalnya memang sangat ketat dan tim di lapangan bekerja tanpa lelah untuk menyelesaikannya tepat waktu,” ujar Duprac kepada GrandePremio.com.

“Kami memiliki perwakilan FIM yang terus memantau perkembangan pekerjaan.”

Menurut Duprac, pihak FIM menerima laporan rutin berupa foto dan video setiap pekan. Laporan terbaru menunjukkan bahwa lapisan awal aspal sudah terpasang, jalan akses telah disiapkan, dan sebagian besar pembatas keselamatan juga sudah terinstal.

“Untuk saat ini, tidak ada alasan untuk khawatir. Akhir pekan Grand Prix Brasil akan berlangsung sesuai rencana,” tegasnya.

Pernyataan ini menjadi penting mengingat sejumlah balapan MotoGP dalam beberapa tahun terakhir terpaksa ditunda atau dibatalkan akibat kendala pembangunan sirkuit. MotoGP Hungaria sempat mundur dari jadwal awal, sementara rencana balapan di Kazakhstan dan Finlandia akhirnya dibatalkan karena lintasan tak kunjung siap.

Brasil sendiri memiliki sejarah panjang di MotoGP, dengan Goiania pernah menjadi saksi kemenangan legenda seperti Wayne Gardner, Eddie Lawson, dan Kevin Schwantz. Kembalinya MotoGP ke Negeri Samba diharapkan mampu menghidupkan kembali antusiasme penggemar balap motor di Amerika Selatan.

Jika seluruh pekerjaan rampung sesuai target, MotoGP Brasil 2026 akan menjadi simbol suksesnya kembalinya salah satu pasar potensial MotoGP ke kalender dunia.

Artikel Tag: MotoGP Brasil, MotoGP 2026, Sirkuit Ayrton Senna

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/motogp/fim-pastikan-motogp-brasil-2026-tetap-aman-meski-jadwal-renovasi-mepet
161
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini