Marc Marquez Dapat Tawaran Serius dari KTM Jelang MotoGP 2027
Marc Marquez dan Pedro Acosta
Berita MotoGP: Masa depan Marc Marquez di MotoGP memasuki fase krusial. Di tengah spekulasi antara bertahan di Ducati atau kembali ke Honda, satu tim lain kini resmi masuk dalam perburuan tanda tangannya.
Marc Marquez kembali menjadi pusat perhatian bursa pebalap MotoGP menjelang musim 2027. Setelah sukses besar bersama Ducati dan membuka peluang reuni dengan Honda, kini KTM dikabarkan telah mengajukan tawaran serius kepada sang juara dunia tujuh kali.
Menurut laporan Corriere Romagna, KTM telah menyodorkan proposal yang digambarkan sebagai tawaran kuat dan konkret. Dengan demikian, Marquez kini memiliki opsi nyata dari tiga pabrikan besar, yakni Ducati, Honda, dan KTM, untuk menentukan masa depannya di era regulasi baru MotoGP.
Secara logika meninggalkan Ducati bukanlah keputusan mudah. Desmosedici telah memenangkan empat gelar dunia berturut turut, dan dominasi Marquez pada musim 2025 tercatat sebagai salah satu performa paling impresif dalam sejarah MotoGP. Namun Marquez dikenal sebagai pebalap yang mengambil keputusan berdasarkan insting, bukan semata catatan masa lalu.
Perubahan regulasi teknis pada 2027, termasuk mesin baru dan pembatasan aerodinamika, berpotensi mengubah peta kekuatan secara drastis. Faktor inilah yang membuat Marquez membuka diri terhadap berbagai kemungkinan, termasuk proyek ambisius dari KTM.
KTM sendiri belum pernah meraih gelar juara dunia MotoGP. Kemenangan terakhir mereka pun tercatat pada akhir musim 2022. Meski demikian, manajemen KTM melihat Marquez sebagai sosok yang mampu membawa lompatan besar dalam proyek mereka. Menggaet pebalap sekelas Marquez akan menjadi pernyataan kuat bahwa KTM serius memburu gelar juara dunia pertama mereka.
Upaya ini juga tidak lepas dari situasi internal KTM. Setelah sempat berada di ambang krisis, masuknya Bajaj sebagai investor utama memberi stabilitas finansial dan arah jangka panjang. Tawaran bernilai besar kepada Marquez menjadi sinyal bahwa KTM ingin tetap berada di level teratas MotoGP.
Menariknya ini bukan kali pertama KTM mencoba merekrut Marquez. Setelah hengkang dari Honda pada akhir 2023, KTM sempat merancang rencana membentuk tim tambahan untuk menempatkan Marquez bersama Pedro Acosta. Namun rencana tersebut kandas setelah Dorna menolak penambahan slot motor.
Kini dengan masa depan Acosta yang juga belum pasti, KTM kembali membidik pebalap kelas dunia untuk memperkuat fondasi proyek mereka. Meski peluang merekrut Marc Marquez tetap terbilang sulit, langkah ini menunjukkan ambisi KTM yang tidak bisa lagi dianggap remeh.
Artikel Tag: Marc Marquez, MotoGP 2027, ktm
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/motogp/marc-marquez-dapat-tawaran-serius-dari-ktm-jelang-motogp-2027
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini