VR46 Bisa Kehilangan Pedro Acosta Selamanya Jika Terlalu Lambat Bergerak
Pedro Acosta dan Valentino Rossi
Berita MotoGP: VR46 dinilai telah mengambil langkah berisiko yang bisa berujung pada kegagalan merekrut Pedro Acosta untuk MotoGP 2027. Keputusan menunda penentuan susunan pebalap justru berpotensi membuat tim milik Valentino Rossi kehilangan target utamanya.
VR46 resmi meluncurkan motor untuk musim MotoGP 2026 dalam sebuah acara di Roma. Valentino Rossi hadir bersama dua pebalapnya, Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli, menandai kelanjutan proyek mereka bersama Ducati. Namun, di balik kemeriahan tersebut, muncul satu nama yang kembali menjadi sorotan, Pedro Acosta.
Dalam dua musim terakhir, VR46 kerap dikaitkan dengan Acosta. Pebalap muda KTM itu sempat mencoba mencari jalan keluar dari kontraknya pada 2025 karena frustrasi dengan performa RC16 yang tidak konsisten dan tingginya jumlah kecelakaan. Situasi itu memicu spekulasi kuat bahwa Acosta bisa berlabuh ke tim satelit Ducati, termasuk VR46.
Ketertarikan tersebut bukan sekadar rumor. Acosta bahkan sempat terlihat berpose di depan papan sponsor VR46 pada MotoGP Belanda di Assen, sebuah momen yang menimbulkan ketegangan di paddock. Namun, transfer itu tidak pernah terwujud. KTM menolak bernegosiasi soal klausul pelepasan kontrak, sementara Dorna juga menegaskan pentingnya pebalap menghormati perjanjian yang masih berlaku.
Masalahnya, peluang VR46 justru dinilai mulai menyempit. Manajer tim VR46, Uccio Salucci, kini menyatakan bahwa mereka akan menunggu hingga pertengahan musim 2026 sebelum menentukan susunan pebalap untuk 2027. Alasannya, VR46 ingin memberi kesempatan penuh kepada Di Giannantonio dan Morbidelli untuk membuktikan diri.
“Dengan Pedro, memang sempat ada pembicaraan tahun lalu ketika dia tidak bahagia di KTM. Saya mendengarkan, itu hal yang wajar. Tapi sekarang saya ingin fokus pada pebalap kami. Mereka pantas diberi kesempatan,” ujar Salucci kepada GPOne.
Pendekatan ini terlihat logis dari sudut pandang internal tim. Namun di sisi lain, pasar pebalap MotoGP bergerak sangat cepat. Laporan Motorsport Spanyol menyebutkan bahwa mayoritas kursi paling diminati untuk musim 2027 diperkirakan sudah terisi bahkan sebelum balapan keempat musim 2026.
Acosta sendiri dikabarkan ingin mengamankan masa depannya lebih awal. Ambisinya jelas, menjadi juara dunia MotoGP dengan motor paling kompetitif. Karena itu, menunggu hingga pertengahan musim bisa membuat VR46 datang terlambat ke meja negosiasi.
Rumor lain bahkan menyebutkan bahwa Acosta sudah mencapai kesepakatan prinsip untuk musim 2027, dengan Ducati atau Honda disebut sebagai tujuan potensial. Jika kabar ini benar, maka VR46 berisiko telah melewatkan kesempatan emas.
Bagi Rossi, kegagalan merekrut Pedro Acosta bukan sekadar kehilangan pebalap berbakat, tetapi juga kehilangan figur yang bisa membawa VR46 naik ke level berikutnya. Kesabaran yang terlalu panjang bisa menjadi kesalahan paling mahal dalam sejarah singkat timnya di MotoGP.
Artikel Tag: Pedro Acosta, VR46 Racing
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/motogp/vr46-bisa-kehilangan-pedro-acosta-selamanya-jika-terlalu-lambat-bergerak
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini