Juventus Bisa Scudetto Bersama Luciano Spalletti? Legenda Bilang Begini
Pelatih Juventus Luciano Spalletti (Image: Juventus)
Berita Liga Italia: Legenda Juventus, Angelo Di Livio, mengatakan bahwa tim asuhan Luciano Spalletti tidak perlu takut dengan kata Scudetto. Mereka harus percaya mampu meraihnya.
I Bianconeri menjamu Sporting Lisbon di Allianz Stadium, Turin, pada Rabu (5/11) dini hari WIB dengan harapan untuk meraih kemenangan pertama mereka di Liga Champions pada musim ini.
Namun, mereka justru tertinggal lebih dulu sejak menit ke-12 akibat gol dari Maximiliano Araujo, sebelum Dusan Vlahovic menjadi pahlawan pada menit ke-34 untuk menyamakan skor setelah menyelesaikan umpan dari Khephren Thuram di mulut gawang.
Juventus berupaya keras untuk menemukan gol kemenangan, namun tetap tidak berhasil mencatatkannya hingga duel berakhir dengan skor 1-1. Kini, mereka bersiap untuk laga berikutnya melawan Torino di Allianz Stadium, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Juve kini berada di peringkat keenam Serie A dengan catatan 18 poin dari 10 laga, namun hanya terpaut empat poin dari pemuncak klasemen sementara, Napoli.
Luciano Spalletti pernah berbicara tentang kemungkinan kembali memperjuangkan Scudetto, karena musim ini masih sangat panjang, dan Angelo Di Livio menekankan bahwa para pemain tidak perlu takut.
Juve dinilai sebagai tim yang seharusnya selalu berjuang untuk Scudetto dan para pemain harus percaya mampu melakukannya.
"Saya percaya bahwa di Turin, kata 'Scudetto' seharusnya tidak pernah menimbulkan rasa takut. Dan hanya itu yang saya katakan. Mereka tidak akan menjadi skuad papan atas, tetapi sepanjang perjalanan mereka dapat memperoleh mentalitas itu, kekuatan itu," kata Di Livio kepada Tuttosport.
"Kita telah melihat beberapa hal aneh selama bertahun-tahun. Ingat Leicester-nya Ranieri? Bagaimana mungkin ada yang membayangkan kesuksesan itu? Perjalanan, kerja keras, dan keberuntungan: itulah bahan-bahannya. Juve ada di sana, mereka harus percaya."
Artikel Tag: Luciano Spalletti, Juventus
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/juventus-bisa-scudetto-bersama-luciano-spalletti-legenda-bilang-begini
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini