Alami Cedera Parah, Fermin Aldeguer Tak Lagi Diincar Tim Pabrikan Ducati
Fermin Aldeguer dan Bos Ducati, Gigi Dall'Igna
Berita MotoGP: Persaingan memperebutkan kursi Ducati untuk MotoGP 2027 mulai memanas lebih cepat dari perkiraan. Sebuah cedera serius yang dialami oleh Fermin Aldeguer kini diyakini membuatnya dicoret daftar kandidat incaran tim pabrikan Ducati.
Pembahasan soal susunan pebalap Ducati untuk MotoGP 2027 diprediksi akan menjadi isu besar sejak awal musim 2026. Dominasi pabrikan Borgo Panigale dalam beberapa tahun terakhir menjadikan kursi mereka sebagai yang paling diincar di grid.
Marc Marquez diperkirakan akan tetap bersama Ducati, meski sempat muncul spekulasi soal kemungkinan kembali ke Honda. Sebaliknya, posisi Francesco Bagnaia justru menjadi sorotan utama. Performa buruknya pada musim 2025 membuat masa depannya di tim pabrikan Ducati berada dalam tekanan, meski ia berulang kali menyatakan keinginan untuk mengakhiri karier bersama tim merah.
Menurut laporan Motorsport Espana, pergerakan besar di bursa pebalap MotoGP 2027 diperkirakan sudah terjadi dalam tiga seri pertama musim ini. Situasi tersebut membuat setiap detail performa dan kondisi pebalap menjadi sangat krusial.
Dalam konteks itu, nama Fermin Aldeguer disebut hampir pasti tersingkir dari persaingan. Pebalap Gresini Ducati tersebut sebelumnya masuk radar sebagai calon kuat pengganti Bagnaia, usai tampil impresif pada musim rookie 2025. Aldeguer meraih gelar Rookie of the Year, mencatat kemenangan Grand Prix pertamanya di Indonesia, serta mengoleksi enam podium termasuk sprint race.
Namun harapan itu terganggu setelah Aldeguer mengalami cedera serius. Ia dilaporkan patah tulang paha kiri saat berlatih menggunakan motor sport Ducati Panigale di Sirkuit Aspar, Valencia. Hingga kini, Gresini belum memberikan kepastian waktu kembalinya sang pebalap.
Sumber Motorsport Espana menyebut Aldeguer kemungkinan baru bisa kembali membalap pada awal April, dengan seri Qatar menjadi target paling cepat. Situasi ini dinilai sangat merugikan posisinya di pasar pebalap.
Dalam laporan tersebut disebutkan bahwa Aldeguer kini “hampir pasti” dicoret dari daftar kandidat Ducati untuk kursi pabrikan 2027. Alasannya sederhana namun brutal, pasar pebalap tidak menunggu siapa pun, kecuali mungkin Marc Marquez.
Ducati sendiri dikabarkan akan meminta Aldeguer fokus penuh pada pemulihan dan tidak mengambil jalan pintas. Ambisi untuk naik ke tim pabrikan pun kemungkinan harus ditunda setidaknya satu musim.
Dengan tersingkirnya Fermin Aldeguer, persaingan kini mengerucut pada tiga nama. Bagnaia masih punya peluang jika mampu bangkit. Fabio Quartararo juga terus dikaitkan dengan Ducati di tengah keraguan terhadap masa depannya bersama Yamaha. Sementara itu, rumor mengenai Pedro Acosta yang disebut telah mengamankan kontrak Ducati semakin kencang berembus.
Artikel Tag: Fermin Aldeguer, MotoGP 2026, Ducati
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/motogp/alami-cedera-parah-fermin-aldeguer-tak-lagi-diincar-tim-pabrikan-ducati
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini